Mohon tunggu...
Dinda Farhani
Dinda Farhani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa UPN "Veteran" Jakarta

Membaca buku dan mendengarkan musik

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Pemeriksaan Komponen Kebugaran Fisik pada Ibu Hamil di Klub Yoga Klinik Ismail Medika Depok

9 Juli 2024   11:35 Diperbarui: 9 Juli 2024   13:07 27
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

DEPOK - Kehamilan adalah periode penting bagi kesehatan fisik dan mental wanita. Kebugaran fisik ibu hamil sangat berpengaruh terhadap kesehatan ibu dan perkembangan janin. Olahraga yang aman membantu mengurangi risiko komplikasi kehamilan dan mempersiapkan ibu untuk persalinan dan pemulihan. Kebugaran fisik ibu hamil melibatkan kemampuan untuk melakukan aktivitas tanpa kelelahan berlebihan. Daya tahan kardiovaskular, kekuatan otot, fleksibilitas, keseimbangan, dan komposisi tubuh adalah komponen penting kebugaran fisik ibu hamil. Kami akan mengadakan kegiatan "Pengukuran Komponen Kebugaran Fisik pada Ibu Hamil" di Klinik Ismail Medika untuk memastikan ibu dan anak tetap sehat dan aman. 

Mahasiswa Kelompok 3 Program Studi Fisioterapi Program Sarjana angkatan 2023 telah melaksanakan serangkaian kegiatan pemeriksaan kebugaran jasmani pada ibu hamil di Klub Yoga Klinik Ismail Medika dan di lokasi luar klub. Kegiatan tersebut dilaksanakan selama empat hari, yaitu pada hari Minggu, 26 Mei 2024, Minggu, 2 Juni 2024, Sabtu, 8 Juni 2024, dan Minggu, 10 Juni 2024. 

Kegiatan pertama pada hari Minggu, 26 Mei 2024, mahasiswa Kelompok 3 Kelas B Program Studi Fisioterapi Program Sarjana angkatan 2023 melaksanakan pemeriksaan kebugaran jasmani pada ibu hamil di Klub Yoga Klinik Ismail Medika, dengan ketua pelaksana Faryal Ghania Parsa. Kegiatan ini dihadiri oleh 8 peserta dari Klub Yoga Klinik Ismail Medika Depok dan dimulai pukul 09.30 WIB. Setelah pembukaan, acara dilanjutkan dengan penjelasan dan demonstrasi pemeriksaan, serta pembagian form. Peserta dibagi menjadi 2 kelompok, kelompok pertama melakukan tes tanda vital sementara kelompok kedua melakukan pengukuran tinggi dan berat badan. Kemudian, peserta menjalani 2 minute walk test, handgrip dynamometer strength test, 5 times sit to stand, dan back scratch secara bergantian. Setelah pemeriksaan selesai, bingkisan dibagikan sebagai tanda terima kasih, dan acara ditutup dengan foto bersama pada pukul 10.30 WIB. 

Pada hari Minggu, 2 Juni 2024, kegiatan serupa dilaksanakan lagi dengan 3 peserta dari Klub Yoga Klinik Ismail Medika Depok. Acara dimulai pukul 09.30 WIB dan mengikuti rangkaian kegiatan yang sama seperti sebelumnya. Selain itu, Hasna Siti Haura, salah satu anggota kelompok, melaksanakan pemeriksaan kebugaran jasmani pada ibu hamil di luar Yoga pada pukul 14.00 WIB. Kegiatan tersebut meliputi tes tanda vital, pengukuran tinggi dan berat badan, serta 2 minute walk test, handgrip dynamometer strength test, 5 times sit to stand, dan back scratch. Kegiatan ini juga diakhiri dengan pembagian bingkisan dan foto bersama pada pukul 15.00 WIB. 

Selanjutnya, pada hari Sabtu, 8 Juni 2024, dilaksanakan kegiatan serupa di Klub Yoga Klinik Ismail Medika, dihadiri oleh 2 peserta. Acara dimulai pukul 09.30 WIB dengan urutan yang sama seperti kegiatan sebelumnya dan ditutup dengan foto bersama pada pukul 10.10 WIB. Pada hari Minggu, 10 Juni 2024, salah satu anggota kelompok kami yaitu Muhammad Raihan Alfaritzi melaksanakan pemeriksaan serupa di luar Klub Yoga pada pukul 15.00 WIB. Kegiatan ini diakhiri dengan foto bersama pada pukul 16.00 WIB setelah seluruh rangkaian pemeriksaan selesai. 

Dari hasil pemeriksaan kebugaran fisik menunjukkan bahwa para responden memiliki capaian yang belum memenuhi standar yang diharapkan dalam Tes Jalan Dua Menit (2MWT) dan Tes Kekuatan Genggaman Tangan. Dalam 2MWT, mereka tidak mencapai jarak tempuh minimal 180 meter, mengindikasikan kurangnya kapasitas aerobik dan daya tahan kardiovaskular yang perlu ditingkatkan melalui intervensi lebih lanjut. Hasil tes kekuatan genggaman tangan menunjukkan rata-rata kekuatan hanya mencapai 15,3 kg, yang menandakan kebutuhan akan program latihan intensif untuk meningkatkan kekuatan otot tangan mereka. 

Meskipun demikian, Tes 5x Sit-to-Stand (5xSTS) menunjukkan hasil yang positif dengan semua responden berada dalam kategori "Good", menunjukkan kekuatan otot tungkai yang baik. Sementara itu, sebagian besar responden menunjukkan fleksibilitas bahu yang memadai hingga sangat baik dalam Tes Back Scratch. Namun demikian, untuk mencapai kebugaran fisik secara keseluruhan sesuai standar, diperlukan fokus lebih lanjut pada peningkatan kapasitas aerobik, daya tahan kardiovaskular, serta kekuatan otot tangan melalui program latihan yang terstruktur dan intensif. 

Kegiatan pemeriksaan kebugaran jasmani pada ibu hamil oleh mahasiswa Kelompok 3 Program Studi Fisioterapi Program Sarjana angkatan 2023 di Klub Yoga Klinik Ismail Medika telah berjalan sukses. Komitmen tinggi dan koordinasi yang baik antara mahasiswa dan pihak klub memastikan pemeriksaan dilakukan secara profesional dan sistematis, memberikan evaluasi menyeluruh bagi para peserta. Terima kasih kepada dosen pengampu Mata Kuliah Fisiologi Latihan, yaitu ibu Rabia, S.Ft., M.Biomed., serta ibu Fidyatul Nazhira, S.Fis., peserta, dan Klub Yoga Klinik Ismail Medika atas dukungan dan partisipasinya. Semoga kegiatan ini bermanfaat bagi kesehatan dan kebugaran ibu hamil. 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun