Keluarga diidentifikasi sebagai kelompok sosial kecil atau besar dalam suatu masyarakat, yang terdiri dari orang tua, pasangan, anak-anak dan kerabat sedarah atau tidak berdarah lainnya. Keluarga sering dianggap sebagai penentu masa depan bangsa. Setiap keluarga selalu mendambakan akan menjadi keluarga yang Sakinah. Keluarga Sakinah adalah keluarga yang merasakan ketentraman lahir dan batin, cinta dan kasih sayang, keluarga yang relijius, kecukupan materi, serta kesetaraan suami dan istri.
Namun, dalam beberapa waktu terakhir, keluarga-keluarga di Indonesia mengalami peningkatan angka perceraian sebesar 53,5% sejak Pandemi COvid-19 di tahun 2020-2021 (Badan Pusat Statistik (BPS), 2023). Tak jauh berbeda, perceraian di Daerah Istimewa Yogyakarta banyak diajukan oleh pihak istri (Beppeda DIY, 2024). Maka, krisis rumah tangga ini menjadi hal penting yang harus segera dicari jalan keluarnya.
Dosen Ilmu Keperawatan, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Arianti, Ns., bersama Majelis Tabligh dan Ketarjihan, PCA Sedayu, berusaha mencari solusi permasalahan tersebut melalui  pemberdayaan kader  'Asiyiyah  dalam mencapai keluarga Sakinah, sehat jiwa dan raga (PEKA KASSIR). Arianti mengatakan bahwa pelatihan ini didukung penuh oleh seluruh pimpinan dan kader di PCA Sedayu, dan juga dari Lembaga Pengabdian Masyarakat UMY yang memberikan hibah pengabdian yang dapat bermanfaat untuk masyarakat, khususnya persyarikatan.
Kegiatan ini diadakan pada tanggal 9 Juni 2024 di Pendopo Masjid Al-Hikmah, Surobayan, Sedayu, Bantul. Peserta yang hadir merupakan kader terpilih yang siap dan semangat, berasal dari empat Pimpinan Ranting 'Aisyiyah di daerah Sedayu (PRA Argomulyo, PRA Argorejo, PRA Argodadi, dan PRA Argosari).
Pelatihan terdiri dari pemaparan materi dengan topik 'Keluargaku, Syurgaku', dan 'Komunikasi asertif'. Pengetahuan tentang bagaimana cara menjada keluarga untuk menjadi keluarga yang Sakinah, dan juga keterampilan berkomunikasi yang asertif dalam menghadapi keluarga yang bermasalah menjadi tujuan dari pelatihan ini. Dua puluh tiga peserta yang hadir bersemangat mengikuti pelatihan sampai dengan selesai. Keberhasilan kegiatan ini terlihat dalam keaktifan peserta dalam berdiskusi, peningkatan pengetahuan dengan meningkatnya nilai post-tes, dan kemampuan role-play dalam mendengar aktif dan berkomunikasi asertif.
Peserta mengaku senang mengikuti pelatihan ini, dan mengaku siap menjadi kader di ranting masing-masing sehingga bisa menjadi sahabat keluarga-keluarga di Sedayu yang mampu mendampingi atau merujuk kepada ahli konseling keluarga di tingkat yang lebih lanjut. Kegiatan ini juga menjadi inisiasi dalam pembentukkan Biro Informasi dan Konsultasi Keluarga Sakinah 'Aisyiyah (BIKKSA) di PCA Sedayu.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H