Menembus garis cakrawala yang menghitam
Angin menari-nari di bawah langit merah suram
Pemandangan sore hari membentuk tubuhmu
Warna-warnanya melukiskan tiap lekuk wajahmu
Siluetnya seperti senyumanmu
Alam bereinkarnasi menjadi dirimu
Riak laut kelabu menghantarkan kata-kata
Tentang kesepian dan luka-luka
Harapan dan doa
Buih buih masa lalu mengambang di dada
Saat jauh, aku jatuh
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!