Kuliah kerja nyata atau sering disingkat KKN merupakan salah satu kegiatan perkuliahan yang dilakukan di luar kampus. Hal ini dilakukan agar mahasiswa dapat merasakan pengalaman belajar dan menerapkan ilmunya langsung di tengah masyarakat. Kegiatan ini biasanya dilakukan para mahasiswa dengan membuat beberapa program kerja yang nantinya dapat bermanfaat bagi masyarakat sekitar. Akan tetapi tak hanya itu, karena sebenarnya mahasiswa juga dapat belajar banyak hal dari masyarakat yang tentunya bermanfaat bagi mereka. Apa saja ya kira-kira? Simak ulasannya berikut ini.
1. Cari ilmu baru dari tempat KKN` Â Â Â Â Â Â Â Â Â Â Â Â Â Â Â Â
Sambil menyelam minum air. Peribahasa ini tak ada salahnya digunakan mahasiwa selama KKN. Tak ada salahnya mencari ilmu dari tempat yang mereka tinggali selama KKN. Hal ini tak menutup kemungkinan karena biasanya tempat KKN merupakan daerah terpencil di pedesaan yang jauh berbeda dengan kehidupan para mahasiswa selama ini. Namun jangan salah, karena kita dapat menemukan hal baru yang dapat kita pelajari di tempat yang baru.
Misalnya saja di tempat KKN tersebut penduduknya bermata pencaharian sebagai petani, maka mahasiswa bisa saja KKN Â belajar ilmu pertanian secara langsung. Pasti masyarakat di sana akan dengan senang hati berbagi ilmu mereka. Selain pertanian bisa juga mahasiswa belajar hal lain yang ada di sana. Nah, dengan cara demikian maka para mahasiswa tidak hanya menuntaskan kewajiban mereka untuk KKN tetapi nantinya mereka juga mendapatkan ilmu yang bermanfaat setelah KKN.
2. Bersosialisasi dan tambah relasi
Lingkungan tempat KKN biasanya berbeda jauh dengan kehidupan mahasiswa sehari-hari. Â Jika mungkin mereka biasanya hanya bersosialisasi dengan sesama mahasiswa maka saat KKN mereka dihadapkan dengan berbagai hal. Menurut pendapat pribadi penulis saat KKN ini merupakan waktunya para mahasiswa untuk terjun langsung dan berpartisipasi dalam seluruh kegiatan masyarakat. Hal ini yang bisa menjadi gambaran bagi mahasiswa untuk hidup kedepannya menjadi bagian dari masyarakat setelah mereka lulus nanti.
Oleh karena itu manfaatkan kegiatan KKN untuk beramah tamah dengan penduduk lokal dari berbagai latar belakang dan usia. Melalui orang yang lebih tua kita dapat belajar akan berbagai pengalaman hidup dan dengan orang yang lebih muda kita bisa saling berbagi pengalaman. Selain itu, diharapkan nantinya para mahasiswa tidak akan kaget saat benar-benar terjun langsung ke tengah-tengah masyarakat saat lulus nanti.
3. Saatnya tampil
Adanya mahasiswa KKN masyarakat berharap akan ada perubahan yang lebih baik. Oleh karena itu, diharapkan mahasiswa dapat menyalurkan ilmunya untuk membantu masyarakat sebisanya. Tidak harus membuat program yang muluk-muluk akan tetapi diharapkan mahasiswa bisa membantu atau memberi solusi terhadap permasalahan yang terjadi di sana. Memang permasalahan di setiap lingkungan masyarakat berbeda dan terkadang kompleks, sehingga terkesan sulit untuk dilakukan. Akan tetapi mahasiswa dapat memberikan salah satu pemikirannya untuk dirembug bersama dengan masyarakat.
4. Jangan lupakan teman seperjuangan
Pada saat KKN ini biasanya mahasiswa dari berbagai jurusan yang berbeda disatukan selama kurang lebih 40 hari, tergantung kebijakan kampus masing-masing. Waktu tersebut merupakan waktu yang tidak sebentar untuk bersama dengan teman-teman yang mungkin sebelumnya belum mengenal satu sama lain. Oleh karena itu, gunakan kesembatan ini untuk berbaur dengan teman sekelompok dengan sebaik-baiknya dan jadilah kelompok yang kompak. Hal ini karena nantinya perteman KKN akan lebih awet karena telah mengenal satu sama lain.
Demikian tadi beberapa hal yang dapat dilakukan mahasiswa selama KKN. Intinya fokus saja terhadap hal yag bisa dilakukan dan pelajari hal baru yang bisa menambah wawasan. Â Jadi hal manakah yang akan kamu lakukan pada saat KKN nanti?
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI