Mohon tunggu...
Dina Mardiana
Dina Mardiana Mohon Tunggu... Penulis - Penulis dan penerjemah, saat ini tinggal di Prancis untuk bekerja

Suka menulis dan nonton film, main piano dan biola

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup Pilihan

Parade Fashion Terkini di Pop Up Playground Alam Sutera

6 Desember 2016   21:39 Diperbarui: 7 Desember 2016   23:16 42
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Para fashion blogger turut meramaikan Pop Up Playground bertemakan Unlock Your Weekend Fashion & Bazar. (foto: dokpri)

Sektor industri kreatif terus berkembang pesat di Indonesia, termasuk salah satunya industri mode atau fashion. Berdasarkan sumber yang saya lansir dari artikel online Kompas tertanggal 26 Agustus 2016, fashion menjadi penyumbang Produk Domestik Brutto (PDB) terbesar selain kuliner dan kerajinan tangan. Setiap tahunnya, menurut data dari Kementrian Perindustrian, industri ini menyumbang 5,9% atau Rp 71,9 trilyun dengan penyerapan tenaga kerja sebanyak 54,5 persen atau sekitar 4 juta orang. Artinya, industri mode sangat potensial untuk terus maju dan mengepakkan sayapnya melalui berbagai perhelatan yang digelar di berbagai kota.

Melihat kecenderungan ini, berbagai brand kemudian memasukkan unsur fashion ke dalam kegiatan promosional mereka, tidak ketinggalan di antaranya PT Toyota Astra dalam meluncurkan varian mobil terbaru berkonsep modern, fun dan stylish, All New Sienta. Melalui sebuah event yang mengundang para fashion blogger dan disainer-disainer berpotensi dari Indonesia, Sienta hadir sebagai sebuah representasi gaya hidup kaum urban yang memerhatikan gaya berbusana modern sesuai dengan tren fashion terkini. Event tersebut diberi nama Pop Up Playground: Unlock Your Weekend Fashion & Bazar yang bertempat di The Plaza Flavour Bliss Alam Sutera, BSD Tangerang, 3 Desember yang lalu.

Para fashion blogger turut meramaikan Pop Up Playground bertemakan Unlock Your Weekend Fashion & Bazar. (foto: dokpri)
Para fashion blogger turut meramaikan Pop Up Playground bertemakan Unlock Your Weekend Fashion & Bazar. (foto: dokpri)
Berhubung perusahaan Toyota, seperti yang kita ketahui, merupakan perusahaan otomotif asal Jepang yang telah dikenal di Indonesia sejak sekitar tiga puluh tahun yang lalu, maka tema fashion yang diangkat pun tidak jauh-jauh dari konsep gaya berbusana Jepang. Berpadu dengan style Indonesia, busana bergaya minimalis Jepang tahun 1980-an dengan nama Lustig (baca: lastik) ditampilkan dalam acara fashion show tersebut. Sang disainer, Ressa Latifah, telah mendirikan label ini sejak tahun 2012 ketika ia masih berkuliah di jurusan Seni Rupa Universitas Negeri Jakarta.

Meskipun sang disainer dan asistennya mengenakan busana muslim, Lustig juga bisa dikenakan untuk wanita non berjilbab, loh! (foto asisten disainer oleh Dina, dokpri)
Meskipun sang disainer dan asistennya mengenakan busana muslim, Lustig juga bisa dikenakan untuk wanita non berjilbab, loh! (foto asisten disainer oleh Dina, dokpri)
Busana yang diperagakan ada sekitar enam stel, dan masing-masing merupakan pasangan celana dan blus, serta rok terusan dengan dominasi warna biru, pink, atau coklat temaram. Meskipun Ressa sendiri mengenakan busana muslim, baju-baju rancangannya yang kebanyakan lengan panjang atau celana panjang juga bisa dikenakan oleh siapa saja (asalkan wanita ya ;) ). Baju-baju hasil disainnya juga pernah ditampilkan dalam ajang Jakarta Fashion Week 2016 dan hingga sekarang telah melayani pemesanan dari berbagai kota di Indonesia. Hanya dengan promosi melalui akun @lustigstore di media sosial Instagram, baju-bajunya juga dibeli oleh para peminat dari luar Jakarta seperti Kalimantan, Lampung, Surabaya, Bali, Lombok, bahkan hingga ke Wakatobi! Hebat, bukan!

Meskipun sudah dikenal secara nasional, Lustig masih sangat terjangkau untuk kantong kalangan middle class, yang harganya berkisar Rp 250.000, hingga Rp 600.000,-. Saya sendiri tergoda untuk membelinya, karena baju-bajunya simpel, casual, tapi tetap bisa digunakan untuk ke kantor (asalkan padu-padannya pas dan tidak pakai sandal seperti saat fashion showberlangsung, he he..).

Booth Namirah The Label yang juga ikutan dalam fashion show Pop Up Playground Alam Sutera BSD. (foto: dokpri)
Booth Namirah The Label yang juga ikutan dalam fashion show Pop Up Playground Alam Sutera BSD. (foto: dokpri)
Selain Lustig, ada juga busana berkonsep monokromatik atau hitam-putih dengan teknik edgy cutting yang diperagakan oleh Namirah The Label, rancangan Tantry Namirah. Disainer yang juga pernah bermain untuk serial FTV ini memulai usahanya sejak bulan Februari 2015 dan telah mempunyai website sendiri di www.namirahthelabel.com. 

Sayang fashion show gilirannya dilangsungkan pada malam hari setelah saya meninggalkan tempat acara. Namun saya juga sempat menyambangi booth miliknya yang ternyata harganya juga tidak terlalu mahal, kalau sedang didiskon seperti acara Pop Up Playground kemarin dijual setengah harga mulai dari Rp 300.000,-an. Kalau saya amati, busana rancangannya juga bisa dipakai untuk acara formal kantoran maupun semi-formal, bahkan ada yang mirip gaun dan bisa dipakai untuk acara cocktail selepas kerja.

Booth-booth lainnya yang turut berpartisipasi dalam bazar Pop Up Playground Unlock Your Weekend Fashion & Bazar. (foto: dokpri)
Booth-booth lainnya yang turut berpartisipasi dalam bazar Pop Up Playground Unlock Your Weekend Fashion & Bazar. (foto: dokpri)
Selain pagelaran busana ada juga bazar yang rata-rata menjual produk-produk fashion serta pendukungnya seperti aksesoris dan sepatu yang disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat modern, seperti penjualan tali sepatu yang praktis di booth sepatu. Meskipun sempat diguyur hujan gerimis, acara yang berlangsung sepanjang siang hingga malam hari ini lumayan ramai pengunjung, terutama para fashion bloggerdan masyarakat umum yang mengikuti perkembangan mode terkini. Hal ini sejalan dengan konsep yang dipersembahkan oleh Toyota All New Sienta sebagai kendaraan Multi Activity Vehicle untuk segala macam aktivitas penggunanya, termasuk para disainer dan peminat fashion. Selengkapnya akan saya bahas di tulisan berikutnya, ya: Kendaraan Masa Kini Untuk Gaya Hidup Stylish dan Modern ***


Referensi:

2025, Industri Fashion Tumbuh Hingga 11%

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun