Siapa yang tidak tahu si primadonanya permen kids zaman baheula, Permen Jagoan Neon.
Permen legendaris yang unik, karena ada perubahan warna di lidah jika memakannya. Ada 4 warna yang menjadi legenda pada permen ini, yaitu biru, merah, hijau, dan orange. Zaman dulu paling populer adalah warna biru dan merah. Kids zaman baheula, dulu kalau memakan permen ini sambil bermain adu warna, siapa yang paling kereng di lidah dan saling pamer melet-melet lidah. Permen legendaris ini menghadirkan momen bermain yang paling ngangenin bersama teman-teman kecil hingga kini.
5. Permen Tac
Kamu tau Permen Tac yang pernah ngehits ini?
Permen yang populer pada generasi 90-an ini selalu dijual di lingkungan sekolah atau abang-abang kaki lima yang mangkal depan gerbang. Rasa paling favorit dari permen legend ini adalah strawberry, untuk rasa yang lain ada juga rasa jeruk. Isinya sendiri berbentuk tablet seperti obat.
6. Permen Susu Vosko
Permen Susu Vosko permennya kids zaman baheula yang memiliki rasa manis dan creamy. Permen ini sudah ada di era 90-an dan dulu tersedia di warung-warung atau pedagang kaki lima yang mangkal di depan gerbang sekolah. Sesuai gambar bungkusnya, isinya juga berbentuk sapi.
7. Permen Dreamy