Mohon tunggu...
Dimas Galih Putrawan
Dimas Galih Putrawan Mohon Tunggu... Freelancer - Penulis

Pegiat berita industri gaming dan geek culture. Fokus menulis tentang game AAA, mobile, dan yang relevan dengan audiens. Email untuk Kerjasama: dimasgalihputrawan@outlook.com dimaspettigrew@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Games Pilihan

MultiVersus Resmi Bakal Tutup Server setelah Season 5

1 Februari 2025   11:20 Diperbarui: 1 Februari 2025   11:20 33
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kurang lebih setahun setelah full release, MultiVersus, game fighting besutan Warner Bros. Games, akan tutup server. Secara efektif, Season 5 yang akan mulai 5 Februari akan menjadi season terakhir.

Ini bukan pertama kali game fighting crossover itu akan tutup server. Sebelumnya, pihak publisher melakukannya pada Juni 2023 sebagai akhir dari open beta. Tampaknya, peluncurannya yang begitu mengecewakan membuat Warner Bros. memilih untuk menghentikan dukungan terhadap game ini.

MultiVersus Tutup Server setelah Season 5 Berakhir

Player First Games selaku pengembang mengabarkan keputusan ini melalui laman resmi. Pihaknya mengumumkan Season 5 akan menjadi season content update terakhir. Setelah itu, Warner Bros. Games akan menarik game ini dari peredaran.

Mereka juga telah menutup layanan microtransaction pada 31 Januari lalu. Artinya, pemain sudah tidak bisa membeli Gleamium, mata uang dalam game. Setidaknya, mereka masih bisa menggunakannya untuk mengakses konten premium sebelum 30 Mei mendatang. Tanggal tersebut sekaligus merupakan waktu penutupan server.

Meski akan ditarik dari peredaran, pemain masih bisa memainkan MultiVersus secara offline. Mereka dapat bertanding melawan AI atau dalam local multiplayer.

Untuk konten Season 5, dua karakter baru, Aquaman dan Lola Bunny akan tersedia. Aquaman akan hadir melalui reward Battle Pass, sedangkan Lola bisa didapat dalam daily calendar login event.

Tutupnya game besutan Player First Games ini tidak terlalu mengejutkan. Semenjak peluncuran resmi pada akhir Mei 2024, angka pemain terus menurun hingga mencapai titik terendah. Belum lagi pemain banyak mengkritik keputusan tim pengembang terhadap game ini, termasuk terkait microtransaction.

Padahal saat awal masa open beta game ini mencapai angka pemain yang cukup tinggi. Walau begitu, kurangnya update dan berbagai kritikan memicu tim pengembang untuk menghentikan open beta dan menutup server untuk sementara. Tampaknya, keputusan ini menjadi bumerang.

Tutupnya MultiVersus menandakan satu lagi kegagalan Warner Bros. Games untuk merambah ke pasar live service. Sebelumnya, Suicide Squad: Kill the Justice League telah mendapat final update. Game besutan Rocksteady Studios itu disebut-sebut sebagai salah satu game tergagal hingga mencatat kerugian cukup besar.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Games Selengkapnya
Lihat Games Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun