MSC 2024 playoff berlanjut dengan hari kedua pada 11 Juli 2024. Terdapat dua pertandingan demi memperebutkan tiket menuju semifinal, yaitu Falcons AP Bren vs See You Soon dan NIP Flash vs HomeBois.
Rekap MSC 2024 Playoff Day 2
Falcons AP Bren vs See You Soon
Hari kedua dimulai dengan pertandingan antara Falcons AP Bren asal Filipina dan See You Soon asal Kamboja. Sang juara M5 itu tidak perlu menunggu lama untuk merebut posisi dominan. Mereka mengakhiri game pertama dalam 12 menit dengan kill score 13-1.
Game kedua memperlihatkan See You Soon mengambil alih posisi menguntungkan berkat mencetak first blood. Akan tetapi, KyleTzy dan Super Marco dari Falcons AP Bren membalas dan membuat timnya kembali dominan. Alhasil, tim juara M5 itu menghancurkan Nexus milik tim asal Kamboja setelah 11 menit berselang.
Pada game ketiga, See You Soon sekali lagi kewalahan menghadapi Falcons AP Bren. Dengan MP the King memimpin penyerangan, tim asal Filipina itu langsung menyerbu dan menghancurkan Nexus. Alhasil, Falcons AP Bren berhasil merebut tiket menuju semifinal, di mana mereka harus melawan Falcons Echo sebagai rematch Grand Final MPL Philippines Season 13.
NIP Flash vs HomeBois
Pertandingan penutup di perempat final melibatkan NIP Flash asal Singapura dan HomeBois asal Malaysia. Kedua tim bertandingan sangat sengit demi memperebutkan tiket menuju semifinal MSC 2024.
Game pertama memperlihatkan kedua tim imbang masing-masing merebut objektif demi keuntungan besar dalam team fight. Setelah 15 menit, HomeBois merebut poin pertama.
Tidak jauh berbeda dari game pertama, game kedua kembali memperlihatkan kedua tim tidak mau kalah. Namun, NIP Flash berhasil berjaya dan membuat kedudukan imbang.
Game ketiga dan keempat memperlihatkan kedua tim selang-seling seperti dua game pertama dalam berebut kemenangan. HomeBois merebut angka pada game ketiga, sedangkan NIP Flash justru memaksa pertandingan memasuki game kelima dan terakhir.
Pada akhirnya, berkat performa Vanix sebagai game changer, NIP Flash berhasil merebut angka terakhir dan otomatis lolos ke semifinal MSC 2024.
Setelah pertandingan ini, pelatih HomeBois, Khairul Azman "Pabz" Sharif memilih mundur. Ia mengaku keputusan itu sebagai tanggung jawab sebagai ketua pelatih yang tidak mampu membawa tim asuhannya itu menuju kemenangan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H