VCT Masters Shanghai kembali berlanjut dengan pertandingan antara Gen.G dan Leviatan. Hari kedua turnamen pun dimulai dengan heboh.
Gen.G sebelumnya memenangkan Pacific Kickoff dan menjadi juara kedua Stage 1 Playoff. Sementara itu, Leviatan asal Argentina kembali bangkit setelah tidak sempat bersinar di Americas Kickoff. Mereka bahkan berhasil menempati juara ketiga Americas Stage 1 Playoff. Kedua tim tentu berisi roster penuh superstar dan bertekad untuk bertahan.
LEV memulai awal baik pada map pertama di Icebox. Gen.G pun tidak mau kalah dengan mencetak flawless saat ronde keenam. Half pertama berakhir dengan skor 7-5 untuk Leviatan.
Tim asal Argentina itu justru sangat menguasai permainan pada half kedua sebagai defender. Gen.G bahkan tidak begitu mampu untuk menembus pertahanan pada kebanyakan ronde. Alhasil, Leviatan mengakhiri map pertama dengan skor 13-7.
LEV kembali berjaya saat awal map kedua di Lotus. Namun, Gen.G justru memanfaatkan momentum untuk mengejar ketinggalan. Alhasil, tim asal Korea itu memimpin half pertama dengan skor 7-5.
Tim asal Korea itu mengawali half kedua berkat upaya t3xture dan Karon. Bahkan, t3xture mencetak 4K membuat skor 11-5. Performa konsisten t3xture dan Munchkin membuat Gen.G merebut kemenangan dari map kedua dengan skor 13-5, membuat pertandingan pertama hari kedua VCT Masters Shanghai itu harus memasuk map penentuan di Breeze.
Tidak jauh berbeda dari dua map pertama, Lev sekali lagi menguasai pada awal. Mereka pun mencetak Flawless untuk angka kedua. Akan tetapi, Gen.G menggunakan strategi double duelist-nya untuk mengecoh. Half pertama berakhir dengan dominasi tim asal Korea dengan skor 8-4.
Meski upaya Leviatan untuk mengejar ketinggalan dan mengaum, hal itu ternyata belum cukup. Performa Meteor dan t3xture dari Gen.G mencegah lawannya untuk memanfaatkan momentum secara agresif. Alhasil, map terakhir berakhir dengan skor 13-7.
Gen.G memenangkan pertandingan pertama hari kedua VCT Masters Shanghai. Dengan begitu, mereka mendapatkan kemenangan pertama di Swiss Stage. Sementara itu, Leviatan justru mendapatkan kekalahan pertama.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H