XDefiant, game FPS dari Ubisoft yang digadang-gadang akan menjadi saingan berat Call of Duty, akhirnya memiliki tanggal peluncuran resmi! Game garapan Mark Rubin ini sudah alami penundaan dari tahun lalu, memicu kekhawatiran penggemar. Tetapi Ubisoft akhirnya mengumumkan kejelasan tentang tanggal perilisannya, yaitu 21 Mei 2024!
XDefiant, Game FPS yang Berpotensi Menjadi Saingan Call of Duty!
Game FPS ini dikembangkan oleh Ubisoft San Fransisco dan di bawah sutradara Mark Rubin, mantan produser eksekutif Call of Duty. Dari hal tersebut, banyak penggemar yang memperkirakan bahwa XDefiant akan menjadi saingan berat bagi franchise FPS besutan Activision tersebut.
Tentunya, Ubisoft sudah memiliki satu game FPS Rainbow Six Siege. Namun, perbedaan terdapat pada konsep dan ciri khasnya. Game garapan Mark Rubin ini menyatukan dunia game Ubisoft lainnya seperti The Division, Splinter Cell, Ghost Recon, Far Cry, dan Watch Dogs. Terlebih, konsepnya bertujuan untuk menyediakan pengalaman bermain mendekati mode multiplayer Call of Duty.
Franchise yang hadir dalam XDefiant hadir dalam faction-nya masing-masing sebagai berikut:
- Echelon (Splinter Cell): mengandalkan teknologi stealth untuk membuat diri mereka tak terlihat di map musuh dan mengungkap lokasi musuh.
- Libertad (Far Cry): Mampu menjadi support healing berkat obat BioVida.
- Cleaners (The Division): Menggunakan api untuk menyerang musuh.
- Phantom (Ghost Recon): Mengandalkan teknologi canggih untuk menghalau damage.
- DedSec (Watch Dogs): Dapat melakukan hacking gadget musuh dan meletakkan spiderbot pada musuh. Akan tersedia setelah unlock.
Konten yang Akan Datang pada Preseason
Pada hari peluncurannya, Ubisoft akan memulai preseason untuk game FPS besutannya itu. Preseason akan berlangsung selama enam minggu. Setelahnya, Season 1 akan dimulai.
Menariknya, tim pengembang sudah mengungkap akan ada 14 map, 24 senjata dengan 44 attachment. Jumlah konten tersebut cukup besar bagi game yang akan meluncur, menjadi kabar gembira bagi pemain.
Kelima mode yang akan tersedia saat Preseason adalah Domination, Hot Shot, Occupy, Escort, dan Zone Control. Menariknya, terdapat pula Ranked Mode Practice Playlist, di mana pemain dapat berlatih sebelum menghadapi Ranked dalam match 4v4. Playlist tersebut akan berisi mode Domination, Occupy, Escort, dan Zone Control.
Roadmap Year 1
Setelah Preseason berakhir, XDefiant akan memulai Year 1-nya. Seperti biasa, setiap Year-nya akan terbagi menjadi empat Season dengan masing-masing Battle Pass berisi 90 tier. Secara konten, setiap season juga akan berisi 3 senjata baru, 3 map baru, dan faction baru berdasarkan franchise Ubisoft populer.
XDefiant akan meluncur secara resmi di PC (melalui Ubisoft Connect), PS5, dan Xbox Series X|S pada 21 Mei 2024
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI