Snowdrop adalah drama Korea yang popularitasnya sudah melejit sejak awal tahun 2021. Meskipun saat itu belum tayang, namun drama ini sudah menjadi perbincangan hangat lantaran melibatkan bintang idol populer Jisoo Blackpink sebagai salah satu pemeran utamanya.
Bukan hanya itu, drama ini cukup sensasional dan menyita perhatian warganet di sepanjang tahun 2021. Pasalnya, banyak warga Korea Selatan yang menandatangi petisi agar drama ini tidak ditayangkan. Lalu, apa yang sebenarnya terjadi?
Snowdrop adalah Drama Korea berlatar tahun 1987, di mana saat itu Korea Selatan berada di bawah kepemimpinan diktator. Saat itu, para mahasiswa melakukan demonstrasi supaya pemilihan umum bisa dilakukan secara adil.
Penyebab Snowdrop sempat diboikot karena Netizen Korea menduga bahwa alur ceritanya akan melenceng dari sejarah dan mencemarkan nama baik gerakan demokrasi Korea Selatan.
Bahkan, boikot drama Snowdrop juga sampai menyentuh ranah pengadilan.
Namun, hakim memutuskan bahwa drama Snowdrop tetap diperbolehkan tayang karena pemerintah juga tidak dapat ikut campur dalam urusan kreativitas dan karya seni.
Alasan Kenapa Harus Menonton K-Drama Snowdrop
Ada banyak alasan mengapa kamu harus menonton drama Snowdrop yang saat ini masih on going. Apa saja alasan tersebut? Simak penjelasannya di bawah ini :
1. Bertabur Bintang Kelas A
Alasan pertama mengapa kamu wajib menonton drama Snowdrop adalah karena drama ini dibintangi oleh berbagai artis keren dan bertalenta. Pastinya, kemampuan para aktor dan aktris ini tidak perlu diragukan lagi karena sudah sering berlalu lelang, baik di serial drama maupun bos office Korea.
Sebut saja Jung Hae In yang langganan berperan sebagai pemeran utama, contohnya di drama A Piece of Your Mind (2020), Something in the Rain (2018) dan D.P (2021).