Ketahuilah bahan gitar
 Tanyakan terbuat dari apakah bahan gitar yang akan kita beli, karena semakin baik bahannya semakin mahal harganya. Contohnya cypruse, mahogany, maple, dan lain-lain bisa browsing in internet untuk mengetahuinya. Jangan sampai kita bei gitar terlalu mahal tetapi ternyata bahannya biasa-biasa saja.
Memilih preamp & piezo
Preamp & piezo adalah bagian elektronik yang digunakan gitar agar gitar menyalurkan suaranya ke pedal / efek kemudian ke ampli. Jika kita membeli gitar pabrikan, maka hal ini tidak diperlukan karena biasanya gitar pabrikan bermain aman dan pasti kualitasnya standar. Tetapi jika kita membeli gitar custom hal ini sangat penting karena sangat mempengaruhi kualitas sound yang keluar dari ampli. Saran saya jika gitar custom membeli gitar dan preampnya terpisah saja agar biaya yang dikeluarkan tidak terlalu mahal disamping itu kita bisa memilih preamp yang kualitas wahid agar kita puas dengan soundnya, bisa kok memasang sendiri dengan hati-hati. Preamp sudah banyak yang menjual dan banyak tipe dan mereknya. Ada yang memakai analog equaizer, digital tunner, dan bermacam-macam jenis lainnya.
Sekian tips yang dapat saya berikan, semoga bermanfaat ya bagi pemula yang mau belajar gitar dan ingin memiliki gitar sendiri. Saya mempunyai tiga gitar, yang pertama adlah yamaha APX500ii custom akustik elektrik saya pasang preamp sendiri saya pakai cherub harganya sekitar Rp. 500.000 , yang kedua adalah coleclarck akustik elektrik custom preampnya juga saya pasasng sendiri saya pakai fismman harganya sekitar Rp. 400.000 tipenya entahlah saya tidak tahu, yang ketiga adalah alegro akustik custom tipenya juga saya tidak tau. Tips tersebut adalah berdasarkan pengalaman pribadi saya sendiri, sekian dari saya. God Bless
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H