Mohon tunggu...
Dikidi Channel
Dikidi Channel Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Cara Membuat Martabak Manis

8 Maret 2016   14:51 Diperbarui: 8 Maret 2016   16:26 122
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption caption="Martabak Manis"][/caption]

Kue yang satu ini bentuknya kaya kue dadar dan biasa dijual di pinggir jalan.
Rasanya yang so smooth dan lezat di mulut membuat banyak orang pengen banget bikin kue ini. Resep ini juga bisa digunakan buat bikin martabak manis mini ternyata gaes..,
tinggal ukurannya saja yang dibuat mini jadi lebih kecil dari martabak yang ada di abang-abang.

Okey langsung saja nih dari pada kebanyakan basa-basi, ada nih resep bikin martabak manis :

Bahan :

-250 gram tepung terigu serbaguna
-30 gram gula pasir
-1 butir telur
-400 ml susu cair
-1/2 sendok teh garam
-1/2 sendok teh baking soda
-Mentega/ margarin untuk olesan.

Isi Martabak :

-Susu kental manis secukupnya
-Meses coklat secukupnya
-Cream cheese spead/ parutan keju Cheddar secukupnya
-Selai kacang, straweberry, sesuai selera Anda

Langkah-langkah Membuat Martabak Manis

1. Masukkan tepung terigu, gula, telur, susu cair, dan garam ke dalam mangkuk berukuran besar. Lalu aduk hingga rata menggunakan spatula, boleh disaring sampai adonan tidak bergumpal.

[caption caption="Adonan martabak manis"]

[/caption]

2. Selanjutnya, diamkan adonan selama 1 jam dalam suhu ruangan.

3. Siapkan wajan datar anti lengket atau wajan teflon berdiameter terserah anda. Sementara itu, campur baking soda dengan sedikit air, lalu masukkan ke dalam adonan dan aduk hingga rata.

4. Tuangkan kira-kira 2-3 sendok sayur adonan ke wajan. Kemudian ratakan adonan sambil digoyang-putar.

[caption caption="Martabak 2"]

[/caption]

5. Taburkan sedikit gula pasir, kemudian tutup wajan dan panggang dengan api kecil sampai adonan martabaknya tampak berpori-pori dan kering. Sebaiknya anda menggunakan tutup wajan yang terbuat dari kaca tembus pandang, sehingga anda bisa tahu kematangan martabak.

6. Jika martabak sudah matang, angkat martabak dari penggorengan dan letakkan di telenan. Kemudian olesi bagian atas martabak dengan mentega/ margarin.

7. Lalu kalo mau jadi manis, tambahin susu kental manis secukupnya. Kemudian taburi dengan bahan isi yang sudah dipersiapkan, seperti meses coklat, parutan keju atau selai.

[caption caption="Martabak campur susu"]

[/caption]

8. Lipat martabak dan…. Delicious! Martabak manis hasil kreasi anda sudah siap dinikmati.

[caption caption="Jadi deeh"]

[/caption]

images source: aini.rumahatiku.com & sauskecap.com

Okey, sampai jumpa di resep selanjutnya. Kalo mau liat video lengkapnya bisa di liat disini loh seorang wanita manis yang sukses dengan resep martabak manisnya
Selamat memasak dan berkreasi di dapur kamu. Simak juga resep yang tak kalah deliciousnya ya resep SOSIS TEPUNG GURIH

 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun