Mohon tunggu...
Usman Didi Khamdani
Usman Didi Khamdani Mohon Tunggu... Programmer - Menulislah dengan benar. Namun jika tulisan kita adalah hoaks belaka, lebih baik jangan menulis

Kompasianer Brebes | KBC-43

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Jala Nangkis: Ketika Menanggulangi Kemiskinan Tidak Harus Bermodal Besar

8 Juli 2020   23:51 Diperbarui: 9 Juli 2020   00:31 152
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Apa yang ada dibenak Anda ketika melihat istilah "jala nangkis?"

Jala, seperti dijelaskan dalam KBBI, bisa diartikan sebagai alat untuk menangkap (ikan) yang berupa jaring bulat (penggunaannya dengan cara menebarkan atau mencampakkan ke air), atau sebagai sebuah kegiatan, jala adalah menangkap dengan jaring[1].

Tangkis atau menangkis sendiri adalah sebuah upaya perlawanan untuk menolak dan menahan atau memukul balik. Dapat pula diartikan sebagai upaya penggagalan[2].

Jika diartikan secara harfiah, jala nangkis bisa diterjemahkan sebagai sebuah jala guna menjaring (sesuatu) sekaligus sebagai upaya untuk menangkis (sesuatu). Agak terkesan paradoks. Namun, memang demikian kiranya adanya.

JALA NANGKIS adalah sebuah gerakan sosial-kemanusiaan yang ada di Kabupaten Brebes. Istilah ini sendiri merupakan akronim dari Jaringan Relawan Langsung Aksi Penanggulangan Kemiskinan. Dengan konsep "amati, tinjau langsung, publish, tindakan, publish, ...", JALA NANGKIS, dengan hanya bermodal baju seragam, sebagaimana dijelaskan kepada penulis oleh Bahrul Ulum yang bersama beberapa rekan lainnya telah menginisiasi gerakan ini, memang bertujuan untuk menjaring mereka yang masih berada pada garis kemiskinan sekaligus mengenyahkan kemiskinan itu sendiri.

Para relawan yang tergabung dalam JALA NANGKIS sendiri berasal dari lintas disiplin, baik penulis-penulis Brebes yang berasal dari berbagai profesi dan kebanyakan juga menjadi kompasianer, maupun aktivis-aktivis sosial lainnya. Secara rutin mereka akan bergerak menjalankan misi yang telah dibangun. Informasi yang masuk dari masyarakat akan segera ditindaklanjuti.

Dari mana lalu sumber pendanaannya berasal?

seragam relawan jala nangkis | dok. jala nangkis
seragam relawan jala nangkis | dok. jala nangkis

JALA NANGKIS dalam gerakannya dapat dikatakan bersifat sebagai penyalur dan juga pemantik, trigger, untuk menggerakkan sumber-sumber atau potensi-potensi lainnya, termasuk pejabat-pejabat dan instansi-instansi yang ada di lingkungan Kabupaten Brebes.

Dengan 10 jaringan media yang dimiliki seperti kombes.net dan cbmnews.net, juga grup-grup sosial media baik di Facebook maupun WhatsApp, Bahrul Ulum optimis gerakan ini akan dapat berjalan lancar hingga nantinya dapat benar-benar menjadi mitra yang dapat membantu pemerintah dan masyarakat dalam menanggulangi kemiskinan di Kabupaten Brebes.

Program yang dijalankan JALA NANGKIS sendiri antara lain penyaluran bantuan dana dan material. Seperti memperbaiki rumah yang tidak layak huni.

Sebuah mimpi yang besar dan perjalanan yang panjang tentu saja. Namun, segalanya memang kadang berasal dari mimpi. Dan, perjalanan, seberapapun pendeknya, tidak dapat terselesaikan jika tidak dimulai. Dan JALA NANGKIS memiliki mimpi besar itu dan juga telah melakukannya, memulai langkah bagi perjalanan yang panjang tersebut.

Simak juga konten-konten KBC-43 lainnya di bulan Juli ini:

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun