Bahkan koran, majalah dan jurnal pun dapat kita baca secara digital.
Wiki dan E-Resources: Era Berakhirnya Koleksi Buku dan Bacaan
Kini, perkembangan teknologi telah semakin pesat. Banyak hal yang tidak kita duga sebelumnya, kini dapat kita lakukan. Termasuk membaca.
Untuk membaca atau mencari ilmu pengetahuan, kini bahkan kita tidak perlu repot lagi mengkoleksi e-book. Dengan adanya teknologi atau layanan semacam Wiki dan E-Resources, kita semakin dimanjakan untuk menemukan semua hal yang kita cari: rumus matematika, biografi, sejarah, geografi, puisi, cerpen bahkan novel sekalipun. Kita tidak perlu lagi membuka lembar demi lembar buku atau e-book untuk menemukan apa yang kita cari. Kita cukup menuliskan kata kuncinya, dan, sim salabim, apa yang kita caripun akan terpampang di layar kita.
Wiki adalah sebuah koleksi dokumen yang memperbolehkan penggunanya menambah atau menyuntingnya. Wiki bersifat daring yang artinya dapat diakses kapanpun dan darimanapun.
Sementara E-Resources adalah perpustakaan dalam bentuk digital yang menyediakan berbagai buku, jurnal atau bahan bacaan lainnya layaknya perpustakaan yang sebenarnya.
E-Resources biasanya disediakan oleh universitas-universitas untuk melayani kegiatan-kegiatan akademik. Namun demikian, perpustakaan pada umumnya pun sudah banyak yang menyediakan. Seperti Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (PNRI).
Wikipedia
Wikipedia, sebagaimana disebutkan dalam situsnya, adalah sebuah ensiklopedia isi bebas daring dalam beragam bahasa yang dimulai pada tahun 2001 (versi bahasa Indonesia dimulai pada tahun 2003).Â
Artikel-artikel di Wikipedia merupakan hasil kolaborasi oleh para penyunting dari seluruh dunia. Situs ini merupakan situs wiki, yang berarti siapa pun dapat menyunting artikel, memperbaiki dan menambahkan informasi.Â
Sampai dengan saya tulis artikel ini, telah ada 276.558 kontributor aktif di seluruh dunia yang mengerjakan 48.320.034 artikel dalam lebih dari 285 bahasa; setiap harinya ratusan ribu pengunjung dari seluruh dunia membuat puluhan ribu suntingan dan ribuan artikel baru di Wikipedia dalam berbagai bahasa.
Semua teks dalam Wikipedia, dan kebanyakan gambar serta isi lainnya, dilindungi oleh lisensi ganda Creative Commons A-PS dan GFDL. Kontribusi tetap merupakan hak dari pembuatnya, sementara izin CC dan GFDL memastikan isinya akan tetap dapat didistribusikan secara gratis dan memungkinkan untuk direproduksi.