Beberapa vendor yang mengikuti pola atau bentuk iPhone terbukti meraup sukses juga, seperti yang dilakukan Samsung, xiaomi, dan beberapa vendor lain. Nokia dan BlackBerry pun pada akhirnya mengalah setelah kejatuhan tahta mereka dengan membuat produk serupa melalui OS Android.
Peluncuran iPhone X (dibaca: ten atau sepuluh) beberapa waktu lalu menandai sepuluh tahun Apple memasuki dunia ponsel melalui iPhone. Bersama-sama iPhone X, Apple juga meluncurkan iPhone 8, iPhone 8 Plus, Apple watch seri 3 dengan kemampuan LTE, Apple tv 4K, AirPower (alat charging nirkabel yang dapat mengisi batere sekaligus iPhone, watch, dan AirPod).
Akankah Apple mampu mempertahankan keberhasilan mereka pada tahun-tahun mendatang, kita akan menjadi saksinya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H