Mohon tunggu...
Didi Kurniadinata
Didi Kurniadinata Mohon Tunggu... Human Resources - Pengajar, Konsultan SDM, Trainer, Penulis,

Praktisi dan pemerhati pengembangan sumber daya manusia melalui konsultansi, pelatihan, asesmen. Menyukai sepakbola, otomotif dan jalan-jalan.

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Perjalanan ke UK - #1 - Rasa Membuncah

20 Oktober 2024   21:16 Diperbarui: 20 Oktober 2024   21:34 163
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Perjalanan Menuju The United Kingdom

Ketika anak kedua akan berangkat ke mendapatkan tugas mengikuti program pelatihan jangka pendek (short course) di Negara Inggris (The United Kingdom), dengan menggunakan dana yang ada di tabungan, penulis merasa ini kesempatan yang tepat untuk ikut bergabung dan mencoba menjelajah Negara Pangeran Charles ini, tentu dengan penyesuaian jadwal dengan waktu pelatihan anak penulis. 

Anak kedua yang belum dianugerahi anak membawa istrinya dan penulispun ikut membawa istri agar perjalanan menjadi perjalanan yang lengkap.

Segala sesuatu dipersiapkan sebelum keberangkatan, tentunya paspor dan visa kunjungan ke Negara Inggris yang diproses melalui VFS Global - UK Aplication Centre di Jakarta dan diawali dengan aplikasi secara online dengan formulir yang wajib diisi menggunakan bahasa Inggris. 

Formulirnya tidak sulit untuk diisi yang intinya adalah tentang alasan mengapa kita ingin berkunjung selain data-data spesifik tentang kita. 

Ada juga hal penting yaitu semacam keterangan dari bank bahwa kita memiliki sejumlah dana yang cukup untuk melakukan kegiatan selama kita berada di negara Inggris.  Jumlahnya tidak ditentukan, namun jumlah yang wajar yang perlu kita hitung sesuai dengan kurs mata uang kita. Untuk biaya visanya sekitar 2,5 juta dengan pengurusan mandiri.

Credit to Kuningan City
Credit to Kuningan City

Jika formulir telah diisi, langsung disubmit via online dan langsung akan dapat balasan tentang jadwal pengambilan data biometrik yang melamar visa. 

Jadwal bisa ditentukan oleh kita sendiri melalui beberapa pilihan, baik yang mendapatkan fasilitas khusus atau yang biasa. Penulis menggunakan moda biasa tanpa fasilitas apa apa dan semua berjalan baik. Visa didapatkan dalam waktu kurang dari 2 minggu dan itu termasuk cukup cepat.

Persiapan

Itinerary disiapkan bersama-sama selama beberapa jam termasuk merencanakan tempat yang akan dikunjungi, hotel tempat menginap dan moda transportasi yang dipakai. Di siapkan juga kartu ATM yang contactless (membayar dengan hanya mendekatkan kartu ATM ke mesin pembayaran) karena perkiraan akan banyak berguna di sana. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun