Kentang, Telur dan Bubuk Kopi
Suatu ketika seorang anak mengeluh kepada ayahnya bahwa hidupnya tidak membahagiakan dan dia tidak tahu bagaimana dia menghadapi kehidupannya.
Dia lelah berjuang sepanjang waktu. Tampaknya setelah satu masalah terselesaikan, masalah lain segera menyusul. Itu yang dia keluhkan kepada ayahnya.
Ayahnya, seorang koki, membawanya ke dapur. Dia mengisi tiga panci dengan air dan menaruh masing-masing panci di atas api kompor dengan api yang besar. Saat ketiga panci mulai mendidih, dia memasukkan kentang ke dalam satu panci, telur di panci kedua, dan bubuk kopi di panci ketiga.
Dia kemudian membiarkan air di ketiga panci mendidih, tanpa mengucapkan sepatah kata pun kepada anaknya, yang tidak sabar menunggu dan bertanya-tanya tentang yang sedang dilakukannya.
Setelah dua puluh menit dia mematikan kompor. Dia mengeluarkan kentang dari panci dan menaruhnya di mangkuk. Dia mengeluarkan telur rebus dan menaruhnya di mangkuk yang sama. Kemudian menyendok kopi dan menaruhnya di cangkir.
Sang Ayah lalu berpaling ke anaknya, dia bertanya. “Anakku, apakah yang kamu lihat?”
“Kentang, telur, dan kopi,” jawab anaknya cepat-cepat.
“Coba amati lebih dekat,” katanya, “dan sentuh kentangnya.” anaknya melakukannya dan memperhatikan bahwa kentang itu lembut.