Wow! Ada obral online hari ini!
Diskon besar-besaran!
Anda tertarik membeli sesuatu karena tergiur potongan harga yang dipajang besar-besar di sana.
"Eits, tunggu dulu.", pikiran negatif anda berkata.
"Jangan-jangan harganya sudah dinaikkan lebih dulu sebelum didiskon."
Anda pun mencari informasi di tempat lain mengenai harga yang sebenarnya.
Dan kalau ternyata harga normalnya saja lebih murah dibandingkan harga yang sudah di diskon di tempat obral itu, anda selamat dari membuang-buang uang anda.
Kalau ngga?
Anda mungkin akan mengeluarkan uang untuk belanja di sana lalu menyesal ketika tahu ternyata harga normal di toko sebelah lebih murah daripada harga diskon di toko online tersebut.
Pernah mengalami kan?
Pikiran negatif akan membantu anda terhindar dari penipuan dan kejahatan
Anda tahu kan kalau penipuan itu bisa terjadi tanpa ada sadari. Sangat halus. Anda ngga sadar kalau sedang menjadi korban penipuan.