Lalu kenapa masih ada korban? Siapa mereka yang tetap menjadi korban?
Tidak semua orang memang mampu menangani sebuah perubahan.
Kemampuan beradaptasi sangat penting disini. Seberapa mampu dan cepat seseorang beradaptasi dengan new normal adalah faktor penentu apakah ia akan bertahan atau turut menjadi korban.
Kalau tidak semua orang mampu beradaptasi, apakah itu berarti korban tidak bisa dihindari?
Itulah tugas anda yang mampu beradaptasi dengan baik untuk turun tangan membantu mereka yang tidak punya kemampuan sebaik anda.
Anda yang punya kemampuan beradaptasi lebih baik, harus bersyukur sudah dianugerahi kemampuan tersebut dengan cara menggunakannya untuk membantu mereka yang tidak seberuntung anda.
***
Pada akhirnya, new normal adalah kondisi yang harus kita semua terima. Dan pada akhirnya, kemampuan beradaptasi itu tidak lagi dilihat secara individu tetapi harus dilihat secara kolektif.
Sebagian orang yang mampu beradaptasi dengan new normal, sudah selayaknya membantu mereka yang tidak mampu untuk juga berhasil menjalani new normal ini. Secara keseluruhan, semua akan mampu untuk beradaptasi sebagai satu komunitas.
Tunggu apalagi, bersiaplah menjalani the new normal. Bersiaplah untuk mengulurkan tangan anda membantu orang lain yang memerlukan. Karena bersama-sama, kita pasti bisa.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H