Semangat persatuan yang dikobarkan oleh para pendahulu, haruslah terpatri dalam nurani setiap kita. Indonesia, masih harus terus berbenah menuju era emas. Indonesia sangat membutuhkan kecerdasan anak bangsa yang tak jemu berkompetisi dan berinovasi. Semua itu hanya akan tercapai jika kita mau bekerja sama dalam semangat gotong royong.Â
Proses mencapai Indonesia emas masih panjang. Pujian yang diperoleh kiranya menjadi motivasi bagi kita untuk terus berjuang membawa Indonesia menuju puncak kejayaan.Â
Saya rasa, pertanyaan probabilitas dalam judul tulisan di atas, sudah terjawab. Itu semua karena kita memiliki keunikan dan kekhasan yang menyatukan kita dalam keberagaman oleh dasar Pancasila. Senada dengan Presiden Jokowi, mari kita 'bajak'Â situasi pandemi ini dengan beragam inovasi dan kreatifitas agar Indonesia bisa bangkit dari keterpurukan dan menjadi lebih baik dari sebelumnya.
Dirgahayu Indonesiaku! Jayalah selalu!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H