Mohon tunggu...
Fatihah Diba Syawalaura
Fatihah Diba Syawalaura Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa di salah satu universitas di Surabaya

Selanjutnya

Tutup

Music

Salma Pemenang Indonesian Idol XII

30 Mei 2023   13:23 Diperbarui: 30 Mei 2023   13:27 160
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Salma Salsabil merupakan gadis asal Probolinggo yang lahir pada 12 Februari 2002 dan saat ini usianya yang sudah menginjak 21 tahun. Salma memang sudah dari kecil menyukai music dan salma pun sering mengikuti ajang lomba menyanyi mulai dari idola cilik , the voice kids , rising star , dan hingga kini Salma akhirnya mendapatkan gelar juara pertama di Indonesian Idol season 12.

Salma merupakan anak yang pantang menyerah dan selalu ingin mencapai apa yang dicita citakannya. Waktu kecil Salma memang bercita-cita ingin menjadi artis dan dikenal banyak orang , hingga pada akhirnya Salma mengikuti berbagai ajang lomba menyanyi. Salma pernah mendapatkan cemooh dari temannya "Salma tu artis nggak jadi" ujar temannya, dengan mendapat cemooh seperti itu Salma menjadi termotivasi dan selalu berjuang dengan apa yang dicita-citakannya.

     Salma merupakan mahasiswa semester 6 Institut Seni Indonesia (ISI) Yogyakarta Fakultas Seni Pertunjukan program studi Penyajian Musik. Pihak kampus ISI Jogja yang kemudian membebaskan semua tugas dan praktikum kepada Salma.

Rektor ISI Yogyakarta menjelaskan bahwa Salma sudah menjuarai Indonesian Idol , dengan demikian dari sisi praktik sebagai mahasiswa penyajian music dinilai sudah menguasai. Pihak kampus memberikan konversi dan ekuivalensi kepada Salma. Karena ini sudah sejalan dengan kurikulum MBKM.

Dengan demikian itu , banyak pro kontra dari netizen tentang hal ini. Banyak yang ingin mengikuti ajang Indonesian Idol agar dapat lulus tanpa mengikuti perkuliahan dan praktikum. Tetapi menurut saya , Salma memang layak mendapat konversi dan ekuivalensi karena saya rasa Salma memang layak dan lumrah mendapatkan hal ini. Karena dia mengikuti ajang yang sesuai dengan mata kuliah yang diambil. 

Tetapi jika Salma mengikuti ajang yang tidak sesuai dengan mata kuliahnya saya rasa pihak kampus tidak akan memberikan konversi dan ekuivalensi . Jadi, jika kalian ingin mendapatkan konversi dari pihak kampus maka ikutilah ajang atau bisa mengikuti magang sesuai dengan program studi yang anda ambil.Disisi lain Salma juga memiliki kepiawan menjadi seorang penulis lagu , jadi wajar saja Salma mendapatkan ini semua.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun