Boleh - boleh saja belanja - belanja di mall atau jalan - jalan kemana saja. Yang jangan sampai terjadi adalah besar pasak daripada tiang. Jadi, membuat prioritas itu perlu. Karena kita sendirilah yang mengetahui persis bagaimana kondisi keuangan dan kebutuhannya di masa depan.
Bagi saya dan suami, prioritas kami adalah segera melunasi rumah. Karena menurut kami membeli rumah dengan sistem kredit itu "sedikit rugi". Dengan segera melunasi rumah, maka nilai kerugian pun akan berkurang.Â
Setiap ada lebihan rejeki, selalu kami kumpulkan dengan tujuan untuk pelunasan rumah. Di tahun keempat, akhirnya kami berhasil melunasi rumah yang saat itu nilainya sudah mencapai 2x lipat dari harga launching dulu. Jadi keputusan kami untuk segera berinvestasi pada rumah sepertinya sudah tepat.
Hingga kini saya masih belajar dalam hal perencanaan keuangan  dari kedua orangtua yang memang pandai berinvestasi, juga belajar dari nasehat orang sukses seperti Warren Buffet yang kesederhanaannya sangat saya kagumi.Â
Solusi Perencanaan Keuangan dengan Perbankan Syariah
Selain KPR rumah yang persyaratannya memang diharuskan menggunakan jasa bank konvensional milik pemerintah, dari dulu saya sudah  mempercayakan masalah perencanaan keuangan pada perbankan Syariah. Lagi -- lagi terkait masalah prinsip. Dengan menabung di Bank Syariah saya memperoleh hal yang tidak saya dapati ketika menabung di Bank konvensional, yaitu kenyamanan dan ketenangan batin.Â
Diluar itu menurut saya produk - produk perbankan Syariah tidak jauh berbeda dengan produk - produk perbankan konvensional. Sama bagusnya, sama lengkapnya dan sama modernnya. Yang membedakan umumnya adalah akad dan sistem bagi hasil yang merupakan "bunga" atau kompensansi yang diperoleh karena menggunakan jasa Bank Syariah. Â
Salah satu Unit Usaha Syariah yang patut diperhitungkan adalah Maybank Syariah yang pada tahun 2017 lalu meraih beberapa penghargaan sebagai bentuk profesionalisme kerjanya. Produk - produk ysng ditawarkan memberikan kemudahan dan kenyamanan pada para nasabahnya dalam merencanakan keuangan. Dan yang paling penting adalah sesuai prinsip syariah.
 Dari segi simpanan, Maybank Syariah menawarkan 14 produk pendanaan Syariah yang bisa kita pilih sesuai dengan kebutuhan menabung kita. Misalnya saja Tabungan Reguler iB yang bisa digunakan untuk kebutuhan umum.
Dengan produk ini kita bisa merencakan dana pendidikan, dana pensiun atau dana ibadah yang waktunya bisa kita tentukan sendiri mulai dari 6 bulan hingga 18 tahun sesuai kebutuhan. Setoran rutin tiap bulan juga dibebaskan sesuai kemampuan. Kita juga bebas menambahkan dana sewaktu - waktu diluar setoran rutin bulanan.