Mohon tunggu...
Dian Tiya
Dian Tiya Mohon Tunggu... Lainnya - Food Lover | Life Style | Travel | Family

Konten Kreator || Karyawan Swasta || Ibu Rumah Tangga

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Bingung Pilih Rumah atau Apartemen di Batam? Sinar Mas Land Punya Solusinya!

13 Oktober 2023   21:02 Diperbarui: 19 Oktober 2023   10:19 594
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tower kedua The Nove, Doc. Pribadi

Di era modern seperti saat ini, memilih tempat tinggal adalah hal yang susah-susah gampang untuk diputuskan. Apalagi rumah merupakan salah satu kebutuhan primer manusia. Rumah sebagai tempat berlindung dan sebagai tempat berkumpul dan berlangsungnya aktivitas keluarga, sekaligus sebagai salah satu sarana Investasi. Seiring dengan bertambahnya penduduk, kebutuhan akan tempat tinggal terus meningkat sedangkan lahan semakin terbatas. Apalagi di Pulau Batam, kota terbesar di Provinsi Kepulauan Riau ini, memiliki jumlah penduduk mencapai 1.193.088 jiwa dengan kepadatan 1.153 jiwa/km2 (Menurut Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Batam tahun 2021). Untuk itu dibangunlah perumahan ataupun apartemen bahkan pembukaan lahan untuk kavling sebagai antisipasi kebutuhan tersebut.

Apartemen dan rumah memiliki kelebihan serta kekurangan masing-masing. Baik digunakan sebagai tempat tinggal maupun investasi bisnis properti. Keduanya dapat dipertimbangkan sesuai dengan tujuan, kebutuhan dan keinginan kita.

Untuk membantu menentukan antara membeli apartemen atau rumah, simak dulu yuk kelebihan dan kekurangannya berikut ini.

Perbedaan Apartemen Vs Rumah Menurut Wikipedia

Apartemen atau rumah pangsa merupakan jenis tempat tinggal yang hanya mencakup sebagian dari suatu bangunan. KBBI mengartikan apartemen sebagai tempat tinggal (terdiri atas kamar duduk, kamar tidur, kamar mandi, dapur dan sebagainya) yang berada pada satu lantai bangunan yang besar dan mewah, dilengkapi dengan berbagai fasilitas (kolam renang, pusat kebugaran, toko dan lain sebagainya). Suatu gedung apartemen dapat memiliki puluhan bahkan ratusan unit apartemen.

Sedangkan rumah merupakan salah satu bangunan yang dijadikan tempat tinggal selama jangka waktu tertentu. Rumah biasanya terdiri dari satu atau beberapa lantai dan memiliki lahan lebih luas daripada apartemen.

Kelebihan dan Kekurangan  Apartemen Vs Rumah

Sebagai bahan pertimbangan untuk mengambil keputusan dengan baik, berikut ini kelebihan dan kelemahan apartemen vs rumah yaitu :

1. Hak Milik

Hak kepemilikan tanah merupakan salah satu perbedaan utama antara apartemen dan rumah.

Saat membeli apartemen, biasanya seseorang hanya memiliki hak atas unit tersebut dan akan berbagi fasilitas umum seperti lift, kolam renang ataupun taman bersama penghuni apartemen yang lain. Sedangkan saat membeli rumah, seseorang akan memiliki hak penuh atas tanah dan bangunan diatasnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun