Pandemi Covid-19 membuat sebagian besar masyarakat harus beraktivitas dari rumah, baik dalam bekerja, belajar, hingga beribadah. Dokter Indra Gunawan menyampaikan bahwa meningkatkan pola hidup sehat adalah dengan rajinnya olahraga secara teratur dan istirahat yang cukup, termasuk mengelola stress dan menjaga kebersihan tangan dengan sabun.Â
Beliau juga menegaskan bahwa kita perlu memilih makanan penguat imunitas yang sesuai, yakni yang utama adalah makanan laut yang mengandung protein dan asam lemak esensial, dilanjut dengan buah dan sayur yang kaya akan antioksidan vitamin dan mineralnya, bahkan beliau menambahkan bahwa pengonsumsian yogurt yang kaya akan probiotik dan empon-empon yang mengandung flavonoid sangat baik dalam untuk dikonsumsi karena kandungannya terjamin.
Penutupan pada kegiatan webinar "Kesehatan Gizi dan Imunitas Tubuh untuk Masyarakat di Era Pandemi Covid-19" ini adalah dengan sesi tanya jawab, dimana banyak peserta webinar menanyakan tentang cara menjaga kesehatan tubuh yang baik dan efektif secara waktu dalam mengkonsumsi makanan minuman sehari-hari.Â
Dengan diadakannya acara ini, diharapkan mampu memberikan edukasi serta wawasan luas khususnya bagi masyarakat yang ingin kesehatan tubuhnya terjaga di masa pandemi ini dalam kesehariannya sehingga webinar ini adalah solusi untuk kita semua sebagai refleksi dan juga menyegarkan sumber-sumber pemikiran dalam menjaga kesehatan mental kita agar lebih rileks.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H