Pameran Batik dari Iluminasi Naskah Kuno
SURI atau Surau Intellectual for Conservation bekerja sama untuk mengembangkan batik Minangkabau yang berbasis dari iluminasi naskah kuno. Dalam kegiatan kali ini, SURI yang sedang melaksanakan program Fasilitasi Bidang Kebudayaan (FBK) melaksanakan Pameran Pemanfaatan Iluminasi naskah Kuno Untuk Motif Batik di Ruang Pameran Minangkabau Corner Gedung Perpustakaan Universitas Andalas.
Di Minangkabau hanya terkenal dengan motif  batik rumah gadang, teratatai, itiak pulang patang dan lain-lain, sebenarnya dalam manuskrip ada iluminasi (ragam rias yang terdapat di dalam naskah) iluminasi manuskrip itu lah yang dijadikan ke dalam motif batik.Â
Oleh Karen itu SURI mengembangkan motif batik lain yang berasal dari iluminasi naskah kuno ini untuk diperkenalkan kepada masyarakat luas bahwa di Minangkabau juga ada motif batik yang berasal dari iluminasi manuskrip. Tujuan utama SURI adalah untuk mengembangkan UMKM rumah batik kecil agar lebih berkembang dan dapat bersaing dengan rumah batik yang sudah besar lainnya.Â
Namun untuk saat ini batik dari iluminasi naskah ini tidak diperjual-belikan karena melanggar peraturan dinas kebudayaan.
Dalam Pameran Pemanfaatan Iluminasi Naskah Kuno Menjadi Motif Kain Khas Minangkabau yang dilaksanakan mulai dari tanggal 1-8 November 2022 yang diketuai oleh pak Pramono, SURI bekerja sama dengan salah satu UMKM di daerah Pesisir Selatan, Lunang yang dimiliki oleh Ibuk Dewi Hapsari Kurniasih untuk memproduksi batik yang berasal dari iluminasi naskah kuno di Minangkabau.Â
Motif batik dari iluminasi naskah kuno yang diproduksi dan dijadikan baju pernah dipamerkan dalam ajang New York Fashion Week dan Paris Fashion Week pada tahun 2018, yaitunya berasal dari iluminasi naskah kuno Mandeh Rubiah.
Menurut salah satu anggota SURI, batik dari iluminasi naskah kuno ini sudah terdaftar sebagai Hak Kekayaan Intelektual (HKI) dan ada 4 rangkaian kegiatan yang dilaksanakan oleh SURI yaitu, Seminar Nasional yang dilaksanakn pada tanggal 3 Oktober 2022, Pelatihan membatik di rumah batik Canting Buana padang panjang, Workshop pada tanggal 31 Oktober dan 1 November 2022, dan terakhir Pameran Batik dari Iluminasi Naskah Kuno pada tanggal 1-8 November 2022.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H