Jangan Lelah
Katanya sebaik-baik manusia adalah yang bermanfaat bagi orang lain.
Tapi nyatanya kita akan kecewa jika tahu hanya dimanfaatkan.
Diingat ketika perlunya saja, dan bisa dilupakan kapan saja.
Bukankah selama ini kita juga berbuat demikian?
Sering kali kita datang pada Tuhan ketika terjatuh saja.
Setelahnya sering kali kita melupakan-Nya.
Namun Tuhan tak pernah meninggalkan kita.
Dia tetap merangkul kapan pun kita membutuhkan-Nya.
Sebaliknya, kita sebagai manusia,
jika tahu hanya didatangi ketika perlunya saja,
jika diperlakukan sesuka dan seenak hati,
akan marah, benci, kecewa, dan berhenti berbuat baik.
Padahal tak ada ruginya berbuat baik,
sesungguhnya apapun perbuatan kita akan berbalik pada kita.
Kebaikan sekecil apapun akan berbalas pada kita.
Jadi tak apa jika didatangi ketika perlunya saja,
tetaplah baik, jangan lelah berbuat baik,
ingatlah semua itu untuk kebaikan kita sendiri.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H