Kompetisi antar klub klub eropa paling bergengsi yakni Uefa Champions League (UCL) atau biasa di sebut di Indonesia adalah Liga Champions sudah memasuki tahap babak final, di babak final edisi kali ini mempertemukan antara wakil negara inggris yang diwakili oleh Liverpool yang akan bentrok melawan wakil utusan spanyol yakni Real Madrid.
Bentrok keduanya akan dilangsungkan pada Minggu (29/05/2022) pukul 02.00 WIB di stadion Stade de France, Prancis.
Di partai final kali ini bisa dikatakan nostalgia antar keduanya, mengingat di edisi liga champions musim 2018 keduanya juga bertemu di partai puncak yang kala itu berhasil dimenangkan oleh Madrid dengan skor 3-1, di laga itu diwarnai oleh 2 kali  blunder kiper Liverpool yakni Karius, dan kala itu Gareth Bale menjadi bintang kemenangan Real Madrid dengan dua gol nya.
Namun itu sudah terjadi empat musim berlalu, kini keduanya juga sudah berbenah dan banyak pemain datang dan pergi dari kedua klub tersebut.Â
Yang menjadi menarik  adalah langkah madrid untuk mencapai babak final di edisi liga champions kali ini, dari babak 8 besar hinga partai final Madrid sudah berjumpa perwakilan klub inggris sebanyak dua kali, yakni di babak 8 besar Benzema dan kawan kawan bertemu Chelsea dan berhasil dipulangkan dengan agregat tipis 5-4, kemudian di babak semifinal lagi lagi klub inggris menjadi korban madrid selanjutnya yakni Manchester City,Â
kala itu madrid berhasil membalikkan keadaan di leg kedua yang berlangsung di Santiagou Bernabeu, di leg pertama Madrid kalah 4-3 kemudian di pertemuan kedua Madrid berhasil unggul 3-1. Di partai puncak kali ini lagi lagi El Real harus bertemu kembali perwakilan Inggris,
apakah El Real akan kembali memenangkan pertandingan melawan klub inggris atau malah sebaliknya Liverpool yang berhasil membalas dendam rekan rekan dari klub inggris lainya sekaligus membalas kekalahan di final liga champions 2018 silam.
Jika berbicara performa keduanya di lima laga terakhirnya, keduanya sama sama memiliki catatan yang apik. Dari kubu liverpool sendiri, mereka berhasil mencatatkan lima laga tanpa kekalahan sama sekali pun, terakhir di penutupan liga inggris musim ini mereka juga meraih kemenangan melawan Wolves dengan skor 3-1,Â
dan Liverpool berhasil finish di peringkat kedua musim ini di liga inggris, dari 38 laga yang dilakoninya anak asuh Jurgen Kloop berhasil menang di 28 laga nya, imbang 8 kali dan hanya menelan dua kekalahan saja dan berhasil meraih 92 poin, hanya terpaut satu angka saja dari kampiun liga Inggris musim ini yakni Manchester City.Â
Dan yang menarik di musim ini Mohamad salah dan kawan kawan sudah berhasil meraih dua tittle juara yakni Fa Cup dan Carabao  Cup. Lantas akan menjadi tantangan Liverpool pada laga final nanti, apakah mereka bisa meraih Treeble Winner di musim ini?
Menyebrang ke kubu lawan yang akan dihadapi Liverpool yakni Real Madrid, di lima laga terakhirnya mereka juga terhitung meraih hasil positiv, karena mereka hanya menelan satu kekalahan saja kala bersua rival sekotanya yakni Atletico Madrid dengan skor tipis 1-0,Â
dan pada kompetisi liga domestik di musim ini Real Madrid berhasil keluar menjadi kampiun dan unggul sangat jauh dari rival mereka Barcelona dengan selisih 13 poin, pada liga musim ini Real Madrid berhasil mengumpulkan 86 poin dengan rincian, Menang di 26 kali, imbang 8 kali, serta hanya menelan empat kekalahan saja. Dan di musim ini Madrid juga telah berhasil meraih trofi Super Cup Spanyol dengan mengalahkan Atletico Bilbao dengan skor 2-0.
Jika berbicara head to head antara kedua tim ini, kedunya sudah bertemu sebanyak lima kali pertemuan, dan di lima pertemuan tersebut El Real memiliki catatan positif degan tidak pernah sekalipun kalah  melawan Liverpool serta berhasil mempecundangi Liverpool sebanyak empa kali,Â
sementara Liverpool sendiri capaian terbaiknya kala bertemu Real Madrid hanya bisa menahan imbang 0-0, dan itu mereka lakukan di pertemuan terakhir mereka di babak perempat final  liga champions musim lalu, hasilnya real madrid berhasil memulangkan Liverpool di perempat final karena menang agregat  3-1.
Selain duel tim, di laga final minggu dinihari esok juga jadi ajang pembuktian 2 pemain yang masing masing berhasil menyabet gelar top skor di liga masing masing, dari Liverpool sendiri Mohammad Salah musim ini berhasil keluar menjadi top skor liga Inggris dengan raihan 23 golnya,Â
sementara El Real salah satu pemainya juga ada yang bisa keluar menjadi top skor La Liga musim ini yakni Karim Benzema, Benzema berhasil keluar menjadi top skor dengan koleksi 27 gol nya di musim ini.
Tentu akan menarik duel kedua tim di final liga champions musim ini, bisa dikatakan kedua tim ini memiliki kekuatan se imbang dan terbaik dari liga nya masing masing, meski keluar hanya menjadi runner up liga inggris musim ini, namun raihan melebihi 90 poin di musim ini terhitung Istimewa bagi Liverpool, karena kampiun liga spanyol saja hanya mengumpulkan 86 poin di musim ini.
Selain itu menarik untuk ditunggu, apakah Liverpool bisa revans dari partai final 2018 silam , atau malah menambah catatan rekor buruk kala bersua real madrid? Menarik untuk dinantikan.
Bagi kalian yang ingin menyaksikan laga ini, tv lokal yakni SCTV akan menayangkan laga ini mulai pukul 02.00 WIB pada mingu dinihari, sementara untuk platfrom streaming resmi kalian juga bisa menonton dari platform Vidio.com
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H