Sebagian besar populasi spesies di Semenanjung Malaya dan Sumatera menunjukkan hubungan kekerabatan yang dekat dengan populasi di Borneo. Meski begitu, laju terbentuknya variasi genetik antar spesies di Borneo sangat bervariasi. Populasi burung di Borneo memiliki banyak garis keturunan yang sangat berbeda dari banyak spesies dibandingkan keragaman di dalam spesiesnya. Sementara itu, populasi beberapa jenis burung di Jawa memiliki perbedaan yang paling besar jika dibandingkan dengan populasi burung di Paparan Sunda. Â
Penulis :
1. Syahraz Fathin Aminuddin
2. Muhammad Dhiya'ur Rachman
Reference:
Sheldon FH, Lim HC, Moyle RG. Return to the Malay Archipelago: the biogeography of Sundaic rainforest birds. J Ornithol 156 (Suppl 1). 91-113 (2015). https://doi.org/10.1007/s10336-015-1188-3
Leonard JA, Robert-Jan DT, Melissa TRH, Violeta MF, Richard T, Jesus EM. 2015. Phylogeography of vertebrates on the Sunda Shelf: a multi-species comparison. Journal of Biogeography. 42, 871-879.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H