Universal Studio Singapore adalah salah satu tujuan wisata utama di Singapura. Selain terdapat banyak wahana di Universal Studio Singapore (USS), Â lokasinya yang berada di pulau Sentosa juga menjadi keunggulan tersendiri. Karena pengunjung bisa menemukan banyak jenis atraksi yang menarik di sana. Selain wahana yang selalu terbuka, ada juga wahana yang berbentuk show dan hanya ada pada jam-jam tertentu. Â Wahana yang kami (ber 6) Â tumpangi adalah: Transformer, Revenge of The Mummy, Water World, Shrek, Madagascar Crate Advanture.
Alhamdulillah sekarang USS menyediakan musholla di antara areal mummy (Ancient Egypt) dan Transformer (Sci-Fi). Untuk makanan, di map juga telah ditunjukkan restoran mana saja yang terjamin kehalalannya. ini adalah kunjungan yang ke 6 kalinya ke USS dan belum bosan walau sudah berkali-kali. Tetap Fun!
Untungnya saat kunjungan ke USS ini, belum saat nya liburan sekolah, walau cukup ramai tapi antrian wahana tidaklah terlalu lama. Ngga pernah sepi pengunjung deh di USS, selalu ramai sejak dibuka tahun 2010.Â
Selain itu Singapore River juga cukup menarik untuk dillalui, menikmati makan malam dan berjalan sepanjang sungai,melihat kehidupan malam di skitar clarke quay. Di kalangan masyarakat lokal hingga wisatawan, nama Clarke Quay di Singapura populer sebagai salah satu tempat nongkrong di malam hari. Muda-mudi hingga orang tua datang ke Clarke Quay untuk menghabiskan malam hingga makan bersama keluarga maupun teman. Tidak sedikit juga traveler yang datang untuk mengabadikan keindahan Clarke Quay di malam hari.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H