Mohon tunggu...
Dhini Hapsa Aulia
Dhini Hapsa Aulia Mohon Tunggu... Mahasiswa

Mahasiswa program studi S1 Akuntansi di Universitas Tidar

Selanjutnya

Tutup

Politik

Harapan Kepada Presiden Prabowo

18 Desember 2024   16:00 Diperbarui: 24 Desember 2024   10:46 102
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Politik. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

     Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka resmi dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia pada tanggal 20 Oktober 2024 lalu. Namun, hal ini menimbulkan banyak pro dan kontra karena jejak pelanggaran mereka di masa lalu yang masih menjadi perhatian masyarakat. Harapannya hal tersebut tidak akan terulang kembali di masa kepemimpinannya ini.

Kepemimpinan baru ini memunculkan harapan-harapan generasi muda yang memiliki semangat pembaharuan. Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas khususnya generasi muda, berperan penting dalam pembangunan negara, seperti program Indonesia Emas 2045. Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas tersebut dapat dimulai dari sektor pendidikan. Sayangnya, saat ini Indonesia memiliki persentase lulusan sarjana yang masih rendah. Salah satu penyebabnya adalah kurangnya biaya untuk membayar UKT (Uang Kuliah Tunggal), yang belakangan ini justru dinaikkan oleh beberapa perguruan tinggi. Oleh sebab itu, harapannya saat kepemimpinan Bapak Presiden Prabowo ini, beliau dapat memberikan beberapa kebijakan seperti program kuliah gratis dan penurunan biaya UKT. Dengan demikian, generasi muda akan termotivasi dan berlomba-lomba dalam mengejar pendidikan.

Selain itu, tenaga pendidik juga berperan penting dalam pembentukan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas. Akan tetapi, profesi ini terbilang sepi peminat karena gaji yang didapatkan tidak sebanding dengan apa yang telah dikerjakan. Oleh karena itu, Presiden Prabowo diharapkan dapat membuat kebijakan untuk menyejahterakan para tenaga pendidik serta mempermudah jalan menjadi PPPK dan PNS. Harapannya Presiden Prabowo juga dapat menepati janji-janjinya, salah satunya adalah menghilangkan kemiskinan. Dengan demikian, tidak ada lagi hambatan bagi masyarakat untuk melanjutkan pendidikan serta menciptakan generasi muda yang unggul dan berkualitas.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun