Mohon tunggu...
Ardhika Dwi
Ardhika Dwi Mohon Tunggu... -

Sebagai mahasiswa aktif di salah satu perguruan tinggi swasta di Jakarta Utara, sebut saja ubm

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

Rekor Baru King Leo

26 November 2014   19:43 Diperbarui: 17 Juni 2015   16:47 54
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Keberhasilan Lionel Messi menjadi top skorer sepanjang masa La LIga menuai reaksi s erta pujian dari beragam pihak, tak pelak kondisi ini membuat redaksi majalah Fairplay Magazine pun turut mengucapkan selamat atas pencapaiannya selama ini. Sang pemain yang berjuluk alien ini pun dirasa pantas menggenggam rekor tersebut.

Melihat kiprahnya selama ini sejak di La Masia memang sangat fantastis, padahal sejak muda, Messi pernah divonis tidak bisa bermain bola lagi karena serangkaian cedera yang kerap menerimanya. Namun, kegigihan serta kerja keras yang ia lakukan selama ini ternyata menua hasil yang tidak terkira harganya.

Rekor sebelumnya yang dicetak oleh Telmo Zarra sebanyak 251 gol , berhasil dilewatinya berkat hat-trick yang ia buat saat berhadapan dengan Sevilla, Minggu (23/11) di stadion kebanggaan rakyat Catalunya, Camp Nou. Selain tiga gol yang ia cetak, malam itu pun tiga poin turut menghiasi rekornya tersebut. Seakan-akan pria yang akrab disapa Leo itu mempersembahkannya kepada publik khususnya Cules (julukan fans Barcelona).

Namun jika dihitung berdasarkan rasio, pencapaian La Pulga (julukan Messi) masih kalah dibanding Zarra yang mengoleksi 251 gol dalam 277 laga. Sedangkan raja dari rasio mencetak gol di La Liga adalah rival abadi Messi, Cristiano Ronaldo yang mengemas 197 gol hanya dari 176 laga bagi Real Madrid.

Memang statistik diatas hanya menunjukkan sebatas angka-angka yang tidak memiliki arti, namun ketika performa seseorang hanya dinilai melalui pertandingan terakhir, apakah itu adil? Melihat kondisi tersebut agaknya sosok Lionel Messi memang benar-benar menjadi role model sebuah pesepak bola masa kini. Kemampuan olah bola yang sangat dinamis serta berhasil mencetak berbagai rekor, agaknya itu menjadi buah dari kerja kerasnya selama mengabdi pada si kulit bundar.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun