Pada sebercak cahaya di ujung barat
Menarik untaian tiap butir harapan
Secercah semangat tak terasa hangat
Hingga gelap membawa ungkapan
Angin berbisik menggelitik
Menyapu beberapa helai rambutku
Menelisik jemariku terasa kilas balik
Udara baru menepis pandanganku
Para burung saling beriringan
Seolah seperti bergandeng tangan
Menuju keindahan di ujung pegunungan
Riuh bersahut sahutan
Ku jejak i rerumputan hijau
Ber ayunan tanganku mendayu
Kutatap nanar senjaku
Lirih menjelajah telingaku
Kepakan sayap membawaku
Menari nari melintasi rasi bintang
Pada malam yang dinginnya membalut kalbu
Di selimuti bulan terang
Tak ada gemuruh nemun menggema
Berputar putar mengusik isi kepala
Membawaku pada hamparan
Suara air yang sangat tenang
Ombak berlarian ketepian
Jatuhkanku bersama derasnya hujan
Saat sang rembulan berpamitan
Beranjak bersama senyuman
Kuputuskan membawa dinginnya lautan
Kudekap bersama kehangatan
Ku sajikan di dalam ingatan
Membentang nyata keindahan
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H