KKN dilaksanakan di wilayah Dusun Cileungsing, Rt 15 Rw 04 Desa Cilangkap, Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang. Karena KKN ini dilaksanakan secara daring sehingga memerlukan mitra yang membantu kelancaran kegiatan KKN ini berlangsung, Dhea bekerja sama dengan salah satu sekolah dasar yang berada di wilayah tersebut yaitu SDN Cilangkap II.
Kegiatan yang dilakukan yaitu penguatan pembelajaran melalui media pembelajaran, mendata guru, siswa dan orang tua siswa, desain membuat melengkapi menggunakan media pembelajaran daring, membantu administrasi sekolah, membuat video dan poster edukasi program penanggulangan dampak Covid-19 di bidang pendidikan, membuat SPK, dan membuat laporan akhir pelaksanaan KKN.
Ditengah keterbatasan selama pandemi, setiap komponen bangsa diharapkan memiliki ide, cara kreatif, dan keinginan untuk bersama melawan pandemi yang sedang terjadi di negara tercinta kita, sudah seharusnya kita bersama-sama memikirkan masa depan bangsa, kita harus berjalan bersama dalam kebersamaan, beriringan, saling menguatkan dan mengingatkan.
“Lekas Pulihlah Negaraku Tercinta !!!!!
Oleh : Dhea Yuniati, 1801560, kelompok 37
Prodi Pendidikan Masyarakat
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H