Banyak yang tidak tahu , tapi berlagak tahu
Banyak yang tahu , tapi tidak berlagak sok tahu
Banyak yang berdiam , seharusnya bersuara
Banyak yang bersuara, seharusnya berdiam
Â
Banyak yang tinggal , tapi ditinggalkan
Banyak yang meninggalkan , seharusnya tetap tinggal
Banyak yang ingin tetap tinggal, tapi harus meninggalkan
Banyak yang tidak ingin tinggal, tapi berlagak ingin tinggal
Â
Banyak cinta yang datang, tapi tidak dihargai
Banyak yang tidak seharusnya dihargai, tapi diberi banyak cinta
Banyak yang ingin memberi, tapi dijauhi
Banyak yang menjauhi, tapi tidak mengerti dia yang ingin memberi
Â
Banyak yang melihat sebelah mata, tanpa pernah memahami
Banyak yang menghakimi, tanpa pernah berkaca pada diri
Banyak yang menganggap keji, tanpa bertanya pada nurani
Banyak yang tidak mengerti, KITA sama -- sama memijakan kaki
Â
- Dharmawan // 13 November 2018
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H