Mohon tunggu...
Dhany Wahab
Dhany Wahab Mohon Tunggu... Penulis - Lembaga Kajian Komunikasi Sosial dan Demokrasi [LKKSD]

IG/threads @dhany_wahab Twitter @dhanywh FB @dhany wahab Tiktok @dhanywahab

Selanjutnya

Tutup

Vox Pop Pilihan

Jejak Perjalanan Jelang Pemilu 2024 (2)

17 Oktober 2023   22:21 Diperbarui: 23 Oktober 2023   18:58 326
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Rakernis Sosdiklih di Batam (dokpri)

Bersama Kadiv SDM dan Sosparmas dari Jawa Barat dalam acara rakor adhoc di Kota Batu (dokpri)
Bersama Kadiv SDM dan Sosparmas dari Jawa Barat dalam acara rakor adhoc di Kota Batu (dokpri)
Sepanjang perjalanan dari Surabaya menuju Malang, kami mendapatkan banyak cerita tentang berbagai hal dari Pak Budi yang menjadi driver. Melewati ruas tol Surabaya-Malang dan menikmati 'city tour dadakan' ditengah Kota Malang karena travel harus mengantar penumpang satu per satu sesuai tujuan hingga kami tiba di Kota Batu.

Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari saat membuka rakor di Hotel Golden Tulip mengatakan evaluasi ini harus dilaksanakan dengan kejujuran, di mana letak kelemahan maupun kekurangannya. Hal ini dalam rangka untuk menyiapkan rekomendasi dalam rekrutmen badan ad hoc pemilu dan Pilkada 2024.

Kadiv SDM dan Litbang KPU RI, Parsadaan Harahap menekankan inti rakor ini sebagai upaya bersama dalam mendiskusikan nilai-nilai dalam konteks untuk melakukan perekrutan badan ad hoc dengan memperoleh masukan dari internal ataupun eksternal terkait regulasi yang sudah dibuat KPU.

Pelatihan manajemen anti stress di Kota Batu (dokpri)
Pelatihan manajemen anti stress di Kota Batu (dokpri)
Sejumlah narasumber menyampaikan paparan, diantaranya Ketua Komisi II DPR Ahmad Doli Kurnia Tandjung, Anggota DKPP M. Tio Aliansyah, Anggota Bawaslu Herwyn JH Malonda, Kepala Pusdatin KPU RI Nur Wakit Aliyusron dan Kabiro SDM KPU RI Yuli Hertanti.

Di hari terakhir peserta mengikuti pelatihan manajemen anti stres dengan fasilitator dari Tim Ara Indonesia. Berdasarkan StressMap yang dilakukan terhadap peserta, terdapat 44,7 persen pegawai mengalami kondisi tertekan dan burnout dari lingkungan kerja dan 36,7 persen pegawai memiliki keterampilan coping yang kurang efektif untuk menghadapi situasi stress.

Kegiatan rakor ditutup oleh Kadiv SDM dan Litbang KPU Parsadaan Harahap serta anggota KPU Idham Holik, August Mellaz, Yulianto Sudrajat, Muhammad Afifuddin, Betty Epsilon Idroos dan Sekretaris Jenderal KPU RI Bernad D Sutrisno.

Rakor Internalisasi PKPU Kampanye di Yogyakarta (Dokpri)
Rakor Internalisasi PKPU Kampanye di Yogyakarta (Dokpri)
Berikutnya saya mengikuti Rapat Koordinasi Dalam Rangka Internalisasi Peraturan KPU Tentang Kampanye dan Dana Kampanye Bagi KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota Gelombang III yang diadakan di Yogyakarta pada 17 -- 19 September 2023.

Saya hadir bersama Kadiv Teknis Penyelenggaraan, Abdul Harits dan Kasubag TPP dan Hupmas, Ismail yang baru sepekan pindah tugas dari KPU Karawang. Kami berangkat dengan Citylink dari Bandara Halim Perdana Kusuma pukul 10.00 Wib. Setibanya di Yogyakarta kami langsung menuju tempat acara di The Alana Hotel & Convention Center.

Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari saat membuka acara mengatakan seluruh jajaran KPU, dari tingkat pusat hingga daerah harus memiliki pemahaman yang sama terkait aturan kampanye dan dana kampanye (dakam) agar implementasinya dapat dilaksanakan secara tepat sesuai ketentuan.

Hasyim meminta peserta rakor fokus dan konsentrasi membangun pemahaman yang sama tentang kampanye, teknikalitas kampanye, apa yang dilarang termasuk perkembangan baru dari Peraturan KPU terkait kampanye yang direvisi pasca adanya putusan MK.

Mengikuti rakor internalisasi PKPU Kampanye di Yogyakarta (dokpri)
Mengikuti rakor internalisasi PKPU Kampanye di Yogyakarta (dokpri)
KPU akan menggunakan Sistem Informasi Dana Kampanye (Sidakam) untuk penyampaian laporan dana kampanye, yaitu Laporan Penerimaan Sumbangan Dana Kampanye (LPSDK), dan Laporan Penerimaan dan Pengeluaran Dana Kampanye (LPPDK). Pentingnya peserta rakor memiliki pemahaman yang sama dan mampu mengelola Sidakam karena semua lampiran dana kampanye disubmit ke Sidakam.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Vox Pop Selengkapnya
Lihat Vox Pop Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun