Mohon tunggu...
Dhany Wahab
Dhany Wahab Mohon Tunggu... Penulis - Lembaga Kajian Komunikasi Sosial dan Demokrasi [LKKSD]

IG/threads @dhany_wahab Twitter @dhanywh FB @dhany wahab Tiktok @dhanywahab

Selanjutnya

Tutup

Politik Pilihan

Bakesbangpol, KPU dan Bawaslu Gelar Pendidikan Politik

28 Juli 2020   13:15 Diperbarui: 28 Juli 2020   19:18 107
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Bekasi bekerjasama dengan penyelenggara pemilu tingkat Kabupaten Bekasi (KPU dan Bawaslu) mengadakan pendidikan politik dan ideologi bagi perwakilan organisasi masyarakat (ormas) dan organisasi kepemudaan (OKP).

Kepala Bakesbangpol, Juhandi mengatakan tujuan diselenggarakan kegiatan ini untuk meningkatkan partisipasi politik masyarakat di Kabupaten Bekasi. Hal tersebut disampaikan saat membuka acara yang berlangsung di PrimeBiz Hotel, Cikarang Selatan, Selasa (28/7).

“Partisipasi masyarakat di Kabupaten Bekasi pada Pemilu Serentak 2019 sudah cukup baik dan harus kita tingkatkan dengan membangun kesadaran masyarakat untuk berperan aktif dalam pembangunan demokrasi yang lebih matang dan berkualitas, “jelasnya.

Ketua KPU Kabupaten Bekasi, Jajang Wahyudin mengapresiasi upaya yang dilakukan oleh Bakesbangpol dengan menggandeng penyelenggara pemilu guna melakukan pendidikan politik kepada masyarakat.

“KPU RI telah menetapkan program prioritas pasca pemilu, salah satunya pendidikan pemilih berkelanjutan, sinergitas yang dilakukan antara KPU dan Bakesbangpol ini merupakan sarana yang tepat untuk menyiapkan sumberdaya penyelenggara pemilu, “ucapnya.

Sedangkan Ketua Bawaslu, Syaiful Bachri menegaskan bahwa kesadaran politik masyarakat yang baik akan mendorong terwujudnya pengawasan partisipatif dalam setiap penyelenggaraan pemilu dan pilkada.

“Sebagai institusi pengawas pemilu, kami senantiasa mengajak warga masyarakat untuk berperan aktif mengawasi setiap tahapan pelaksanaan pemilu agar berlangsung jujur dan adil, “tegasnya.

Pendidikan politik dikuti oleh peserta dari berbagai kalangan, diantaranya dari unsur Pimpinan Daerah Muhammadiyah dan Aisyiyah, Fatayat NU, GP Ansor, PMII, HMI, Relawan Demokrasi dan alumni SKPP Kabupaten Bekasi.**

Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun