Rupanya wanita itu tidak kalah gertak. Dia tetap ngotot bahwa motornya bukan hasil nyicil tapi membelinya secara cash. Namun Mr.X tetap merampas motor wanita itu. Berikut tas berisi uang 10 juta yang disimpan dalam bagasi.
Tanpa kesulitan, Mr.X dan para begundalnya meninggalkan wanita itu di jalanan yang ramai. Walaupun ramai tapi orang-orang hanya menyaksikan tanpa ada seorangpun yang rela menjadi pahlawan.
Wanita itu hanya terdiam di jalanan. Dia pun tidak melaporkan kejadian tersebut kepada polisi. Baginya hal itu percuma saja. Beruntung ponselnya dia simpan dalam jaket kulitnya. Sehingga dapat memesan ojek online melalui aplikasi untuk pulang ke rumah.
___
Di sebuah gudang tua, dipinggir kota. Mr.X tampak menduduki kursi reyot yang terbuat dari rotan. Tangan dan kakinya terikat tali tambang, mulutnya tertutup lakban. Seutas tali lalu dililitkan pada leher Mr.X. Seseorang lalu memerintahkan Mr.X berdiri di kursi reyot tersebut. Mr.X tidak dapat melawan karena dia masih terpengaruh obat bius. Mr.X diculik saat berada di rumahnya sendiri.
Seseorang itu lalu menendang kursi rotan peyot, hingga tergeletak di lantai. Tubuh Mr.X melayang dengan kaki menggantung. Bos begal itu mati bunuh diri di gudang kosong, pinggir kota. Seseorang itu lalu melepas tali--pada tangan dan kaki--pada jasad Mr.X. Kemudian membuka lakban yang menutup mulutnya. Tak lama dia meninggalkan gudang tua, sambil menelepon.
 "Semuanya sudah beres, Bos. Hidupnya sudah berakhir ditiang gantungan."
"Bagus--akan saya transfer sisanya. Termasuk uang 10 juta yang diambilnya darimu sore itu." Suara seorang laki-laki kemudian terdengar tertawa terbahak.
___
Writen by. CoretanEmbun, Maret 2023.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H