Baca artikel lengkapnya di sini: Kenangan Indah di Masjid Al-Azhar
Masjid At-Tin Jakarta
Aku dan Teteh senang melakukan shalat tarawih dan itikaf di Masjid At-Tin Jakarta. Selain karena dekat dengan rumah, masjid ini  juga memiliki interior yang indah. Suasananya lapang karena kolom-kolomnya jarang atau bentangnya lebar. Desain bagian mihrabnya juga cantik.
Masjid Salman ITB Bandung
Masjid yang berada di kawasan kampus Institut Teknologi Bandung (ITB) ini sangat bersejarah bagiku. Ya ... Semenjak kuliah hingga sekarang menjadi tempat favorit, baik untuk shalat fardhu, shalat tarawih, maupun itikaf. Bangunan yang berkesan modern tanpa kubah. Satu menara di halaman depan yang ditanami rumput dan pepohonan rindang. Lantai kayu yang membuat terasa hangat di tengah udara Bandung yang dingin. Suasana interiornya dibuat sedikit redup. Bahkan pada malam hari tidak digunakan lampu yang terang benderang. Syahdu terasa.
Oya ... Teteh senang sekali kalau berkunjung ke masjid yang berada tepat di depan kampus tempat Kaka dan Mas kuliah ini. Banyak kucing yang jinak dan bisa diajak bermain. Seru kan?
Baca artikel lengkapnya di sini: Masjid Salman, Kucing, dan Tafsir Ilmiah Atas Juz Amma