Kepingin jadi cowboy atau cowgirl ? Yuk! Menikmati wisata asyik di De Ranch.
Lokasinya mudah dijangkau, tak jauh dari pusat kota Lembang. Fasilitasnya lengkap bagi pecinta berkuda dan penyayang hewan. Harga tiket terjangkau. Pemandangan indah berlatar gunung Tangkuban Perahu. Pepohonan dan rumput hijau menyejukkan mata. Udara segar menjadi pendukung yang mantap dan bikin betah berlama-lama di sana.
Teteh main di De Ranch bulan april 2019. Cocok untuk kegiatan outdoor karena sudah tidak hujan, namun udara relatif masih dingin. Lokasi dibuka sekitar pukul 08.00 WiB. Sengaja aku pilih waktu sepagi mungkin agar bisa punya cukup waktu bermain di sini dan sebelum tengah hari sudah bisa selesai. Benar saja, pagi hari masih sepi. Berasa De Ranch milik kami saja ha3 ... Pengunjung mulai ramai di atas jam 10.00 WIB.
Mengapa De Ranch Lembang bisa menawan hati anakku ? Ha3 ... Iya loh! Teteh Maryam Aliyya Al Kindi beberapa kali berkunjung ke sini dan tak pernah bosan. Teteh itu anak kinestetik. Harus diberi kesempatan untuk melakukan banyak aktifitas luar ruang. Dia juga senang bermain dengan domba, kambing, dan sapi. Mainnya dengan memberi mereka makan dan minum. Mengelus-elus bulunya. Bahkan mengajak ngobrol hewan-hewan itu.
Oke ... Mari kita lanjutkan aktivitas di De Ranch. Teteh suka sekali menunggang kuda. Tak cukup sekali. Bisa berkali-kali berkeliling di track yang disediakan pengelola. Keren sekali para penunggang kuda dipinjami kostum topi dan rompi ala cowboy / cowgirl.
Sambil menungga kuda biasanya Teteh bertanya kepada pemandunya, siapa nama kudanya ? Umur berapa ? Lalu ... Teteh akan mengelus kepala  kuda dan selesai menunggang akan mengucapkan terimakasih kepada kudanya. He3 ... Lucu juga aktivitas Teteh itu. Namun menurut beberapa pakar komunikasi, ternyata berbicara kepada hewan bisa menghilangkan stres. Hewan pun tahu, apakah orang yang mendekatinya itu penyayang atau tidak ?