Mohon tunggu...
Dewi Krisna
Dewi Krisna Mohon Tunggu... Freelancer - Happy House Wife

"You can learn from your competitor, but Do not copy, Copy & You Die" (Jack Ma)

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Wisata Edukasi Pameran Naskah Kuno di Keraton Yogyakarta

9 April 2019   11:00 Diperbarui: 9 April 2019   11:20 95
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dok. Pri /Koleksi museum Sonobudoyo

Banyak (Angsa) merupakan pra lambang dari kewaspadaan, Dalang (Rusa) melambangkan kepandaian, Sawung ( Ayam Jantan ) simbol keberanian dan Galing ( Merak ) simbol ketampanan, Hardowaliko (Naga) simbol kebijaksanaan.

Nah selain simbol tersebut, ada beberapa peralatan lain dimana itu memberikan arti Sabda pandita ratu bahwa apa yang sudah diucapkan seorang Raja tidak boleh ditarik kembali, hmm ini merupakan tanggungjawab besar seorang Raja gengs, itu sebabnya warga Yogyakarta sangat mencintai Raja nya. 

Oiya semua perlatan dan simbolik binatang tadi terbuat dari emas gengs, tapi sayang kemarin kita hanya melihat replikanya saja hihihi.. yang asli ya disimpan di Keraton Ngayogyakarta. 

Dok. Pri /Koleksi Museum Sonobudoyo
Dok. Pri /Koleksi Museum Sonobudoyo

Apa saja sih isi naskah ini?
Naskah ini berisikan sejarah Yogyakarta gengs salah satu naskahnya berjudul Babad Ngayogyakarta, naskah kuno dengan guratan aksara Jawa in, mengkisahkan Hamengkubuwono I hingga Hamengkubuwono,  III, sejarah Yogyakarta dari pembagian daerah hingga kekuasaan Surakarta sesuai dengan perjanjian Giyanti tahun 1755. Pada naskah ini juga diceritakan jatuhnya Keraton Yogyakarta ke tangan Inggris 1812.

Naskah kuno ini selain berkisah mengenai Yogyakarta, ternyata ada juga yang isinya mengenai cerita pernikahan para Raja dan Ratu, bahkan ada juga lho yang isinya merupakan "tembang jawi" alias sering akrab disebut dengan macapat.

Oiya ada juga lho kalian yang suka banget film kolosal Ramayana, cerita Pandhawa dan Kurawa ditulis dalam tembang macapat juga yang berjudul "Serat Bratayuda", penyalinan teks nya dilakukan oleh K.G.P.A.A Mangkunegoro II putra ke - 18,  Hamengkubuwono VII. ( Kamis Wage, 2 Jumadil Awal Be 1832) tepatnya di 7 Agustus 1902 dan serat ini diselesaikan pada Kamis Kliwon, 16 Sapar, Wawu 1833 ( 14 Mei 1903 ) dengan total 597 halaman gengs. 

Wuihhh banyaknya. Geger Sepehi juga ditulis dalam naskah kuno ini lho gengs.. sayangnya saya buta aksara hehehe jadi meski ada yang digital bisa kita baca per halaman, tetep saja saya butuh waktu lama untuk memahami dan belajar lagi.

Salah seorang Guide dari Keraton Yogyakarta, memberikan informasi bahwa lantunan tembang macapat, dapat dinikmati di Keraton Ngayogyakarta setiap weekend gengs, memang tujuannya untuk memperkenalkan tembang ini kepada para wisatawan, tak hanya itu disana ada juga lho pertunjukan Wayang Kulit setiap Minggu jam 10.00 WIB.

Naskah Kuno atau manuskrip ini ada banyak gengs, dan masih dijaga oleh Keraton Yogyakarta, pasalnya ada beberapa bagian dari tinta yang digunakan untuk menulis terbuat dari emas. hehehe.
Istimewa....

Sangat seru pokoknya kunjungan kami kali ini, jadi tau banyak sejarah, saya dulu hafal menulis aksara Jawa duuhhh tapi sekarang lupita alias lupa, sepertinya harus belajar lagi. Eh, by the way, beberapa naskah kuno ini merupakan koleksi Museum Sonobudoyo, (KHP) Kridhamardawa, dan ada juga koleksi dari (KHP) Widyabudya. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun