Ada Mini MuseumÂ
Setelah mengintip hanggar pemeliharaan dan perawatan helikopter Basarnas, kami berpamitan dengan Pak Reno, Pak Sugeng, dan rekan-rekan untuk melihat museum mini, sekaligus berkenalan dengan Skadron 6 dan 8. Ada Pak Ray "Chamber" dan Nathan "Kijang" yang bercerita tentang Skadron 6 dan Skadron 8.Â
Skadron 6 memiliki multimisi dengan enam helikopter, sedangkan Skadron 8 memiliki 14 helikopter dengan tugas berkaitan dengan kebutuhan angkut dan tempur.
Sebelumnya kami melihat-lihat isi helikopter Twin Pack yang sudah dipensiunkan, Sikorsky S58T. Ada cerita perjalanan dan misi-misi penting yang telah diemban disajikan di dalam kabin helikopter yang kini diubah menjadi semacam museum mini.
Helikopter S58T ini dibuat tahun 1958,namun baru dimiliki TNI AU pada tahun 1978. Helipkoter ini pernah digunakan pada Perang Vietnam. Helikopter ini telah melalui sejumlah misi penting sebelum pensiun tahun 2009.Â
Misi penting tersebut di antaranya Operasi Seroja tahun 1979, Penumpasan Gerombolan Bersenjata Martin Tabu di Papua tahun 1980, Operasi Kemudi Penumpasan PGRS/Paragu di Kalimantan Barat tahun 1982, dan Operasi Pemulihan Keamanan di Nanggroe Aceh Darussalam tahun 2003. Helikopter ini juga sering digunakan untuk dukungan SAR di berbagai daerah seperti Operasi Dukungan Gempa Bumi Jogja tahun 2006.
Apabila tidak sedang ada misi, para prajurit tiap hari juga giat berlatih, merawat fasilitas pangkalan udara, juga memeriksakan kemampuan fisik dan mental mereka secara berkala agar siap ketika bertugas nantinya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H