Mohon tunggu...
Dewi Puspasari
Dewi Puspasari Mohon Tunggu... Konsultan - Penulis dan Konsultan TI

Suka baca, dengar musik rock/klasik, dan nonton film unik. Juga nulis di blog: https://dewipuspasari.net; www.keblingerbuku.com; dan www.pustakakulinerku.com

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Wisata dari Masjid ke Masjid Juga Tak Kalah Asyik

8 April 2023   21:50 Diperbarui: 8 April 2023   22:10 679
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Masjid ini jadi ikon toleransi beragama karena berdekatan dengan gereja (dokpri) 

Jika berkunjung ke sebuah daerah, cobalah singgah ke masjid di daerah tersebut. Biasanya sebuah daerah memiliki satu atau lebih masjid yang ikonik dan punya nilai sejarah. 

Berikut beberapa masjid yang pernah kukunjungi, baik yang ada di daerah tempat tinggalku atau di daerah lainnya. 

1. Masjid Agung Sumedang
Sumedang adalah kampung halaman ayah. Ketika kami berkesempatan berkunjung ke sana, kami singgah ke Masjid Agung Sumedang, sebelum lanjut ke Museum Prabu Geusan Ulun. Lokasinya dekat dengan alun-alun kota, sekelilingnya nampak asri. 

Masjid ini didirikan pada tahun 1850. Pembangunan masjid ini diprakarasai oleh Bupati Sumedang saat itu, Pangeran Soeria Koesoemah Adinata. 

Bangunan masjid ini memiliki arsitektur yang terpengaruh oleh budaya Tiongkok. Atap bangunannya bersusun tiga mirip dengan pagoda.  Masjid ini juga punya banyak tiang penyangga, diperkirakan jumlahnya lebih dari 100 tiang. 

2. Masjid Agung Sang Cipta Rasa Cirebon
Aku dua kali ke masjid ini. Gerbang masjidnya langsung menarik perhatian, unik. Masjid ini disebut sebagai masjid tertua di Cirebon. Masjid ini lokasinya terletak di kompleks Keraton Kasepuhan Cirebon.

Masjid ini juga dikenal sebagai Masjid Sunan Gunung Jati atau Masjid Agung Cirebon dikarenakan dibangun pada masa pemerintahan Sunan Gunung Jati pada sekitar tahun 1480. Bangunan masjid ini terpengaruh gaya Majapahit, Demak, dan Cirebon. 

Gerbang masjidnya ini unik (dokpri) 
Gerbang masjidnya ini unik (dokpri) 

3. Masjid Agung Jami' Malang
Ini masjid yang terkenal di kampung halamanku. Banyak yang sholat di sini saat hari raya. Tempatnya sesuai dengan aturan jaman dulu, yakni di dekat alun-alun kota. Masjid ini dikenal sebagai masjid tertua di kota Malang dengan pembangunan sejak tahun 1890, namun baru digunakan untuk beribadah pada tahun 1903.

Gaya asitektur masjid ini terpengaruh oleh gaya Jawa dan Arab. Ada beberapa menara yang menjulang mempercantik masjid ini. 

Masjid ini jadi ikon toleransi beragama karena berdekatan dengan gereja (dokpri) 
Masjid ini jadi ikon toleransi beragama karena berdekatan dengan gereja (dokpri) 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun