Guillermo berhasil menghadirkan visual yang suram namun juga sinematik  di kompleks sirkus. Wahana-wahananya nampak menakjubkan dan kehidupan orang-orang sirkusnya nampak 180 derajat sebelum dan ketika tampil.
Kelokan-kelokan dalam ceritanya juga menarik, dengan dialog-dialog yang terasa getir. Seperti kata Stan kepada psikolog bernama Lilith (Cate Blanchett) bahwa ia menaruh uang di meja agar mendapatkan uang. Terasa masih relevan dengan kondisi saat ini.
Film ini menggunakan tempo yang agak lambat. Rupanya Guillermo bersenang-senang dan tak ingin buru-buru dalam bercerita.
Dari segi akting, Bradley Cooper penuh totalitas. Ia memberikan transformasi dari fisik dan karakter sepanjang film.
Pemeran lainnya seperti Cate Blanchett, Rooney Mara, Toni Collette dan Willem Dafoe juga memberikan performa yang apik. Oh iya Willem di sini masih sebagai sosok yang culas.
Guillermo tak lupa mengajak aktor favoritnya yang sering bekerja sama dengannya untuk ikut tampil. Ia adalah Ron Perlman yang di sini berperan sebagai Bruno, penampil orang kuat yang peduli kepada Molly.
Film ini banyak raih nominasi penghargaan. Salah satunya Critics Choice Movie Awards dengan delapan nominasi (di antaranya sinematografi, kostum, make up, sutradara, dan film terbaik) yang deretan pemenangnya belum diumumkan.
Film tentang sisi kelam manusia. Skor 7.5/10.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H