Mohon tunggu...
Dewi Puspasari
Dewi Puspasari Mohon Tunggu... Konsultan - Penulis dan Konsultan TI

Suka baca, dengar musik rock/klasik, dan nonton film unik. Juga nulis di blog: https://dewipuspasari.net; www.keblingerbuku.com; dan www.pustakakulinerku.com

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Menikmati Panorama Rinjani dari Pesona Rinjani

12 Desember 2021   23:32 Diperbarui: 12 Desember 2021   23:35 692
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Alat musiknya dipertahankan sejak tahun 1428 M


"Dari penginapan tersebut kalian akan dapat menikmati panorama Rinjani," terang Fatin, pemuda asli Lombok yang menjadi pemandu kami. Aku langsung antusias apalagi mendapati penginapan ini berupa  cottage yang menghadap pegunungan.

Setiap cottage memiliki teras dengan kursi santai. Di dalamnya ada kasur yang lebar dan kamar mandi yang luas. Juga ada televisi dan peralatan membuat minuman. Wah benar-benar nyaman. Aku bisa membuat tulisan ditemani minuman hangat dan siaran televisi.

Penginapannya apik dan asri (dokumentasi pribadi)
Penginapannya apik dan asri (dokumentasi pribadi)

Ada teras dan kursi untuk bersantai (dokumentasi pribadi)
Ada teras dan kursi untuk bersantai (dokumentasi pribadi)

Seusai bersih-bersih kami pun makan malam. Acara makan malam semakin meriah karena ada pertunjukan tari-tarian tradisional khas Sembalun dengan diiringi musik yang alat musiknya dipertahankan sejak tahun 1428 M. Pertunjukan tari dan musik ini dibawakan oleh Sanggar Darma Mas.

Ada tiga jenis tarian khas Sembalun yang dipertunjukkan. Yang pertama adalah tarian yang menunjukkan gerakan seperti menenun. Tarian ini dilakukan oleh para remaja perempuan.

Tarian yang indah tentang peminangan (dokumentasi pribadi)
Tarian yang indah tentang peminangan (dokumentasi pribadi)

Tarian berikutnya lebih rancak dibawakan oleh para pria. Namanya tari Tandang Mendet dengan tembang Pangkureok. Tarian ini sudah ada sejak tahun 1428M, biasanya dipertunjukkan saat upacara adat Ngayu-ayu.

Tarian ini bercerita tentang keberhasilan penduduk Sembalun mempertahankan bibit padi merah dari serangan hama dan jin. Tarian ini dibawakan oleh penari pria dengan tangkas.

Tarian terakhir dilakukan sepasang penari pria dan wanita. Ia merupakan tari peminangan. Tarian yang indah dan berkesan romantis.

Alat musiknya dipertahankan sejak tahun 1428 M
Alat musiknya dipertahankan sejak tahun 1428 M


Alat musik tradisional yang digunakan merupakan alat musik yang sudah ada sejak tahun 1428M. Di antaranya ada gendang beleq, pereret, gong, dan kenong.

Kami menikmati tarian sambil makan malam. Masakannya lezat. Juga disajikan pempek yang merupakan titipan dari komunitas Kompal kepada teman-teman kompasianer. 

Acara dilanjut dengan mengobrol tentang makna tarian dan aktivitas penggiat wisata di Sembalun bersama mas Muji dan tim Sanggar Darma Mas. Kami juga membahas olahraga paralayang dan juga cara komunitas penggiat wisata dalam menyikapi masalah sampah. 

Seusai acara makan malam, kami pun bubar. Aku masih sibuk mengetik tulisan hingga tengah malam. Eh kemudian baru sadar, hawa cukup dingin meski tanpa AC. Aku pun kemudian tidur berselimut. Pulas.

Pagi yang Indah dengan Panorama Rinjani
Wah untunglah matahari bersinar setelah sebelumnya cuaca mendung. Kami bisa menikmati keindahan panorama Rinjani. Wah senangnya.

Rinjani nampak gagah, membuatku bertanya-tanya apakah aku bisa suatu ketika mendaki Rinjani hingga sampai ke puncak.

Wah dapat bonus panorama Rinjani (dokumentasi pribadi)
Wah dapat bonus panorama Rinjani (dokumentasi pribadi)

Penginapan saat pagi hari (dokumentasi pribadi)
Penginapan saat pagi hari (dokumentasi pribadi)

Hijau, menyegarkan mata (dokumentasi pribadi)
Hijau, menyegarkan mata (dokumentasi pribadi)

Wah ini gunung apa ya, Gunung Dara kah? (Dokumentasi pribadi)
Wah ini gunung apa ya, Gunung Dara kah? (Dokumentasi pribadi)


Rasanya tak puas-puasnya memandangi keindahan Rinjani hingga kemudian mendung kembali menggelanyut. Panorama Rinjani pun perlahan tertutup mendung.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun