Mohon tunggu...
Dewi Puspasari
Dewi Puspasari Mohon Tunggu... Konsultan - Penulis dan Konsultan TI

Suka baca, dengar musik rock/klasik, dan nonton film unik. Juga nulis di blog: https://dewipuspasari.net; www.keblingerbuku.com; dan www.pustakakulinerku.com

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Tembang-tembang yang Menyirami Jiwa

17 Mei 2020   23:09 Diperbarui: 17 Mei 2020   23:20 609
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Musik juga memiliki pesan yang bernas dan menyirami jiwa (dokpri)

Aku ingat kawanku sering sekali memutar lagu-lagu nasyid. Seorang kawanku lainnya memiliki grup nasyid. Aku beberapa kali menyaksikan penampilannya. Sama dengan lagu religi lainnya, aku merasa tersenyil dan tergugah mendengarkan musik dan menyelami pesannya. Lagu nasyid paling kusukai adalah "Peristiwa Subuh" milik Raihan. Ia memiliki nuansa magis ketika didengar pada waktu Subuh. Mengingatkan untuk segera bangun, beribadah, dan mudah-mudahan tidak tidur lagi.

Tabuh berbunyi gemparkan alam sunyi
Berkumandang suara adzan
Mendayu memecah sepi
Selang seli sahutan ayam

Ayo bangunlah tunaikan perintah Allah
Sujud mengharap keampunanNya
Bersyukurlah, bangkitlah segera
Moga mendapat keredhaannya
Begitulah peristiwa di Subuh hari
Setiap pagi, setiap hari


Namun aku sendiri percaya pesan-pesan kebaikan tidak hanya kudapat dari lagu nasyid dan lagu religi Islami. Lagu-lagu yang kusebutkan di atas, baik lagu new age, lagu pop dan lagu rock juga ada kalanya memberiku semacam insight.

Lagu new age yang juga masuk genre opera yang merupakan lagu doa adalah "The Prayer". Lagu ini pernah dibawakan secara duet oleh Josh Groban dan Charlote Church. Versi aslinya dibawakan oleh Celine Dion dan Andrea Bocelli. Dua versi ini sama-sama menawan.

I pray you'll be our eyes, and watch us where we go.
And help us to be wise in times when we don't know
Let this be our prayer, when we lose our way
Lead us to the place, guide us with your grace
To a place where we'll be safe


Lagu ini dibawakan dalam bahasa Inggris dan Italia. Nada yang diciptakan David Foster indah, lirik-liriknya juga masih relevan didengar dan dimaknai pada masa sekarang.

Berikut video musik "The Prayer" dari akun YouTube Andrea Bocelli.


Lagu doa yang bernuansa rock adalah "Dear God" dari Avenged Sevenfold. Band ini beraliran cadas. Khusus untuk "Dear God" ini musiknya agak kalem. Lagu ini memiliki pesan sederhana. Seseorang berdoa kepada Tuhan, meminta tolong kepada Tuhan agar selama ia jauh dari keluarga, Tuhan menjaga mereka.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun