Dari sisi cerita, sisi humanisnya terasa. Seorang prajurit digambarkan juga merasa cemas, lelah dan takut meski diharapkan untuk menjadi pemberani dan tangguh di medan perang.
Di bagian akhir disebutkan "1917" merupakan kisah nyata yang terinspirasi dari kakek Sam Mendes, Alfred H. Mendes, yang saat itu terlibat langsung di tempat tersebut. Peristiwa ini terjadi pada April 1917 selama Operasi Alberich. Hal yang sama juga dialami oleh pemeran Scho yang kakeknya, Albert Victor Bauk, juga menjadi bagian dalam perang dunia pertama dan ditugaskan tak jauh dari Operasi Alberich terjadi.
Untuk sinematografinya memang indah. Pengambilan gambar yang menggunakan metode 'one continous shot' (satu kali pengambilan gambar dan dilakukan secara kontinyu) dan dilakukan pada waktu yang sesuai dengan cerita, memberikan pengalaman dan sensasi tersendiri yang unik. Ada saat-saat ketika kamera mengikuti sang tokoh utama berjalan. Ini memberikan efek ketika kita sedang bermain gim.Â
Pengambilan gambar seperti ini juga memberikan efek penonton terasa dekat dengan karakter dan ceritanya. Divisi sinematografi dibawahi oleh Roger Deakins yang pernah meraih Oscar lewat "Blade Runner 2049" dan 15 nominasi Oscar lainnya.
Gambar-gambar yang suram kemudian berganti dengan gambar dengan dominasi jingga. Menurutku bagian ini yang paling indah dan dramatis.
Pemeran Didominasi Aktor Inggris
Dari nama-nama pemerannya, terlihat bahwa film ini didominasi aktor Inggris. Memang sih ceritanya tentang pasukan Inggris. Sutradaranya, Sam Mendes, yang sukses dengan "Skyfall" adalah kelahiran dan besar di Reading, Inggris. Aktor-aktornya, Richard Madden (serial "Game of Thrones", "Cinderella"), Benedict Cumberbatch ("Doctor Strange", serial "Sherlock Holmes"), Mark Strong ("Kingsman", "Shazam!"), Andrew Scott(serial "Sherlock Holmes), dan Colin Firth ("Kingsman", "The King' Speech"), George MacKay ("Captain Fantastic"), dan Dean Charles-Chapman (serial "Game of Thrones", "The King").
Detail Film:
Judul: 1917
Sutradara: Sam Mendes
Pemeran: Richard Madden, Mark Strong, Colin Firth, Benedict Cumberbatch, Dean Charles-Chapman, George MacKay
Genre: perang
Skor: 8.2/10
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H