"Si vis pacem, para bellum, if you want peace, prepare for war" (John Wick: Chapter 3)Â
Dirilisnya trailer "John Wick: Chapter 3" minggu lalu (15/6) membuat para fans bersorak. Kelanjutan kisah John Wick ini memang ditunggu-tunggu sejak "John Wick: Chapter 2" sukses besar, melampaui film pertamanya. Yang makin menarik dua bintang laga Indonesia, Yayan Ruhian dan Cecep Arif Rahman terlihat dalam adegan di trailer tersebut.Â
Pasca Speed dan Trilogi The Matrix, nama Keanu Reeves sebagai aktor laga kembali menjulang dengan "John Wick". Cerita aksi John Wick sebenarnya ringan dan sederhana tentang pembunuh bayaran yang telah menarik diri dari dunia kriminal, namun kemudian terpaksa kembali ke dunianya untuk mendapatkan kedamaian. Meskipun ceritanya terkesan biasa, namun kemasannya menarik, dengan pernak-pernik dunia kriminal bawah tanah yang unik.Â
Dalam trailer John Wick nampak berobat sebelum kemudian para pembunuh bayaran membuntutinya dan siap menghabisinya. Di antara pembunuh bayaran nampak sosok Yayan Ruhian dan Cecep Arif Rahman. Keduanya nampak garang dan bersiap menghadapi John Wick.
Jerome Flynn yang beken sebagai Bronn dalam serial Game of Thrones juga ikut tampil di sini, namun belum jelas perannya sebagai lawan atau kawan. Sejumlah nama dari film sebelumnya kembali hadir.
Ada Ian McShane dan Lance Reddick sebagai Winston dan Charon dari Hotel Continental. Juga ada nama Laurence Fishburne dan Randall Duk Kim sebagai pimpinan pengemis dan dokter yang pernah membantu John Wick.
Charon dan Winston yang dulu sekutunya juga nampak berharap John Wick bisa kembali lolos dari perburuan ini. Adegan laganya nampak makin beragam dan skalanya lebih besar.
John Wick tak hanya berlari dengan kaki menghindari musuh, tapi juga dengan motor dan kuda. Ia juga menggunakan berbagai benda untuk menghadapi lawan, termasuk dengan buku.Â
Film ketiga John Wick ini tetap disutradarai oleh Chad Stahelski dan naskahnya ditulis oleh Derek Kolstad. Divisi musik tetap dikomandani oleh Tyler Bates dan Joel J. Richard.
Warganet yang menyimak trailer-nya nampak antusias menyambut film yang bakal tayang 17 Mei mendatang. Bahkan ada sebuah video anjing-anjing yang penuh semangat menonton trailer-nya karena dalam film ini dikisahkan John Wick seorang pecinta anjing.
Hingga saat ini sudah lebih dari 19 juta pasang mata yang menonton trailer-nya. Wah kira-kira Yayan dan Cecep akan menampilkan jurus silatnyakah untuk menaklukkan John Wick?
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H