Mohon tunggu...
Dewi Puspasari
Dewi Puspasari Mohon Tunggu... Konsultan - Penulis dan Konsultan TI

Suka baca, dengar musik rock/klasik, dan nonton film unik. Juga nulis di blog: https://dewipuspasari.net; www.keblingerbuku.com; dan www.pustakakulinerku.com

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Masjid-masjid Ini Tak Hanya Indah tapi Juga Punya Cerita

20 Mei 2018   20:41 Diperbarui: 20 Mei 2018   21:17 1272
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Masjid Raya At-Taqwa di Kota Udang yang Megah (dokpri)

Masjid Agung Jami' berada di tempat yang strategis, di pusat kota Malang. Masjid ini ramai dikunjungi saat bulan Ramadhan dan ketika sholat Id.  Masjid ini lokasinya tak jauh dengan gereja protestan, Gereja Protestan Indonesia Barat. Ada banyak kisah menarik di antara dua tempat ibadah ini yang menunjukkan toleransi beragama yang indah di kota Malang.

Masjid Agung Jami' didirikan sejak tahun 1890. Denah bangunannya bujur sangkar dan arsitekturnya memadukan Jawa dan Arab. Unsur Jawa terlihat pada atap tajug tumpang dua dan unsur Arabnya dari kubah pada menara masjid.

Masjid Jami' yang lokasinya dekat Alun-alun Kota Malang (dokpri)
Masjid Jami' yang lokasinya dekat Alun-alun Kota Malang (dokpri)
Yang juga tak kalah menarik adalah Masjid Tiban di Kabupaten Malang. Ibuku yang waktu itu begitu penasaran mengajak kami untuk sholat dan berkeliling di kompleks masjid tersebut. Disebut Masjid Tiban karena bangunan masjid ini seolah-olah muncul begitu saja.

Kompleks masjid ini begitu luas dan bangunannya memang begitu megah. Hemmm agak sulit menerka gaya arsitektur bangunan ini karena setiap tempat dan bagiannya punya gaya yang berbeda. Ada arsitektur khas Arab, India, Tiongkok, dan juga unsur Jawa tradisional. Macam-macam deh. Dan itulah salah satu sisi menariknya.

Masjid ini seolah-olah memiliki taglineone stop religious travel. Pasalnya di sini juga ada kolam ikan, kolam anak, permainan anak, aquarium, dan tempat menjual suvenir. Unik ya.

Masjid Tiban dengan gaya arsitektur beragam (dokpri)
Masjid Tiban dengan gaya arsitektur beragam (dokpri)
Itulah sebagian ceritaku ketika berkunjung ke berbagai masjid. Kali ini ceritanya di Daratan Jawa, siapa tahu lain kali aku menulis tentang jelajah masjid di luar Jawa.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun