Tak terasa kini sudah memasuki bulan kedua untuk tahun 2018. Nah pada bulan ini ada beberapa film yang kehadirannya sudah ditunggu-tunggu. Fans Marvel pasti sudah menunggu-nunggu kisah pahlawan Wakanda yaitu T'Challa alias "Black Panther". Sedangkan para remaja jaman old yang ngefans kisah percintaan Adit dan Tita mungkin ingin bernostalgia masa remaja dengan menonton "Eiffel I'm in Love 2". Selain dua film tersebut, apa saja sih film-film asyik selama Februari?
Black Panther
Penggemar Marvel Cinematik Universe pastinya sudah menandai jadwal penayangan Black Panther. Diperkirakan film ini tayang pada 14 Februari di Indonesia. Tiket pre sale-nya sendiri sudah dijual dan laris-manis.
Siapakah Black Panther?
Ia adalah pangeran dari Wakanda. Yaitu, sebuah kerajaan misterius di benua Afrika. Kerajaan ini merupakan negara kecil, tertutup, tapi juga sangat modern. Alhasil ada berbagai pesawat terbang canggih yang melintas di negara tersebut.
Black Panther ini sebenarnya sudah mulai diperkenalkan pada film Civil War, dimana Pangeran Wakanda tersebut memburu Winter Soldier untuk menuntut balas kematian ayahandanya, Raja T-Chaka, yang tewas saat menghadiri konferensi di Wina. Saat itu ayahnya hendak ikut menandatanganiperjanjian agar aktivitas The Avengers dimonitor karena belasan rakyat Wakanda tewas saat pertarungan The Avengers melawan Crossbones.
Saat menghadapi Black Panther, para superhero Marvel kewalahan. Pasalnya Black Panther ini memiliki kekuatan yang menggabungkan kecepatan, kekuatan, juga kuku yang tajam. Ia sangat gesit dan cakarnya yang berbahan vibranium, mampu menggores perisai milik Captain America.
Rasanya kurang lengkap jika hanya menyisipkan tokoh ini tanpa mengenalkannya lebih detail dalam sebuah film solo. Apalagi sosoknya bakal berperan besar dalam film-film Marvel berikutnya, seperti Avengers: Infinity War.
![Penonton akan diajak lebih mengenal siapakah sosok di balik kostum Black Panther (dok. IMDB)](https://assets.kompasiana.com/items/album/2018/02/04/black-panther-5a76f828f133442725512662.jpg?t=o&v=770)
Film Black Panther ini trailer-nya sudah resmi beredar pada16 Okober 2017. Dalam cuplikan trailer-nya tersebut terlihat bahwa T'Challa (Chadwick Boseman) kembali pulang ke kampung halamannya untuk bersiap mewarisi tahta kerajaan. Namun rupanya ada berbagai hambatan. Dua pihak musuh menantangnya, Ulysses Klaue (Andy Serkis) seorang penjual senjata dan anggota gangster dan Erik Killomoner (Michael B. Jordan) yang diasingkan ayahnya. Erik ini memiliki kostum yang mirip dengan Black Panther dan sangat cerdik juga berbahaya. Dalam trailer ini terlihat sosok Everett K. Ross (Martin Freeman), dari Joint Counterterrrorism Center yang membantunya menangani Helmut Zemo dalam Captain America: Civil War.
Black Panther yang disutradarai Ryan Coogler turut dibintangi oleh Andy Serkis, Lupita Nyong'o, Daniel Kaluuya, Forest Whitetaker, dan Daniel Kaluya. Apakah film ini bakal sesukses film Marvel sebelumnya? Kita lihat saja nanti.
Eiffel I'm In Love 2
Melihat kesuksesan Ada Apa dengan Cinta?2 produser film Eiffel I'm in Love, Soraya Intercine FIlms nampaknya juga tergiur untuk membuat film sekuel tentang kisah romansa Adit dan Tita. Apalagi pemeran Tita yakni Shandy Aulia punya basis fans yang besar.
Beberapa tahun terakhir memang lazim sebuah film populer beberapa tahun silam dibuatkan sekuelnya. Ayat-ayat Cinta 2"memang tak sesukses Ada Apa dengan Cinta 2, tapi tetap saja perolehannya besar karena meraup 2.832.501 penonton. Ke depan bisa jadi ada Petualangan Sherina 2.
Eiffel I'm In Love yang dirilis tahun 2003 bercerita tentang Tita yang kesal karena dijodohkan oleh keluarganya dengan Adit, pria yang tak dikenalnya. Apalagi secara backstreet ia sebenarnya sudah punya pacar yaitu Ergi. Lama-kelamaan Tita ternyata sadar jika Ergi punya kekasih lain. Adit juga ternyata tak seburuk dugaannya. Rupanya pertunangan itu hanya akal-akalan Adit. Ia sebetulnya sudah naksir Tita sejak masih menjadi teman masa kecil, hanya Tita tidak ingat pernah bertemu dengannya sebelumnya.
![Adit dan Tita menjalani LDR belasan tahun (dok. Soraya Intercine Films)](https://assets.kompasiana.com/items/album/2018/02/04/tita-dan-adit-5a76f8bccbe523031862ebd2.jpg?t=o&v=770)
Dalam trailer yang dirilis 14 Desember 2017 ini terlihat Tita kebingungan ketika ditanyai kawan-kawannya kenapa ia belum menikah. Ia kemudian begitu gembira ketika kedua orang tuanya memberitahukan mereka bakal pindah sementara ke Paris. Ia mengira Adit bakal segera melamarnya, namun tenyata percekcokan terus terjadi hingga Tita merasa kesal.
Film ini disutradarai oleh Rizal Mantovani. Pemeran kedua orang tita tetap sama yaitu Helmy Yaya dan Hilda Arifin. Eiffel I'm in Love 2 juga turut dibintangi oleh Shakira Alatas, Saphira Indah, dan Tommy Kurniawan.
Film ini dijadwalkan tayang pada 14 Februari pas hari Valentine. Wah Eiffel I'm in Love 2 bakalan head to head dengan Black Panther. Hemmm siapa yang bakal menang ya? Momen ini mirip dengan AADC 2 versus Captain America: Civil War dan jumlah penonton AADC2 tetap besar yaitu mencapai 3 jutaan penonton.
Meet me After Sunset
Film Meet me After Sunset ini sudah memulai syuting sekitar awal Januari 2017 dan sudah ditunggu-tunggu oleh para fans militan Agatha Chelsea, Billy Davidson, dan Maxime Bouttier. Film ini berkisah tentang cinta segitiga di antara karakter yang diperankan oleh ketiga bintang remaja tersebut.
Meet me After Sunset menceritakan sosok remaja bernama Gadis (Agatha) yang misterius. Ia tidak seperti remaja perempuan pada umumnya. Ia suka berkhayal seolah-olah punya dunia sendiri. Ia suka beraktivitas saat malam hari dan bersahabat dengan Bagas (Billy) dengan diibaratkan keduanya adalah Bulan dan Bintang.Â
Hingga suatu saat ada anak baru yang pindah ke daerahnya, ia adalah Vino (Maxime) si matahari. Bersama Vino, Gadis pun mulai berubah, membuat Bagas cemburu. Film ini bakal tayang 22 Februari. Kalau dilihat dari trailer-nya sih sinematografinya cakep.
![Meet me After Sunset berkisah tentang cinta segitiga Gadis, Vino, dan Bagas (dok. Sindonews.com)](https://assets.kompasiana.com/items/album/2018/02/04/film-meet-me-after-sunset-tonjolkan-keindahan-ciwidey-al1-5a76f9c216835f6639164992.jpg?t=o&v=770)
Film yang diangkat dari horor populer tahun 80-an, Bayi Ajaib ini berkisah tentang pasangan Rafa dan farah yang menunggu kelahiran anak pertama mereka. Keduanya mengalami gangguan supranatural dari proses kehamilan dan kelahiran yang aneh, gangguan gaib di rumah, hingga menimbulkan korban. Ada apakah dengan bayi tersebut, benarkah bayi tersebut sumber malapetaka?Â
Film ini dibintang Rianti Cartwright, Ashraf Sinclair, Mario Lawalata, dan Rina Hasyim. Wuihhh trailer-nya luamayan seram. Film yang disutradarai oleh Rizal Mantovani ini bakal tayang 15 Februari. Apakah remake-nya bakal sesukses Pengabdi Setan ya?
![Bayi Gaib merupakan remake Bayi Ajaib yang dulu populer (sumber: Sidomi.com)](https://assets.kompasiana.com/items/album/2018/02/04/bayi-ajaib-5a76f9a3dd0fa84c342a48c2.png?t=o&v=770)
Oleh karena Februari dikenal sebagai bulannya cinta maka tak lengkap jka selama bulan ini tak menonton film-film romantis. Ada London Love Story 3 (8 Februari), Pai Kau (8 Februari), dan Fifty Shades Freed (9 Februari).
London Love Story 3 meneruskan kelanjutan kisah romantis antara Dave dan Caramel. Mereka telah berhubungan sebagai kekasih selama dua tahun. Dave kemudian melamar Caramel. Saat mereka begitu bahagia, datanglah seorang pria bernama Rio yang mengaku memiliki kepentingan dengan Caramel. Film yang diperankan oleh Dimas Anggara dan Michelle Ziudith ini sebelumnya sukses besar. Apakah penonton masih ingin mengikuti kelanjutannya?Â
Pai Kau membahas tentang cinta segitiga antara Lucy (Irina Chiu), Edy (Anthony Xie), dan Siska (Ineke Valentina). Saat Lucy dan Edy melangsung pernikahan, Siska hadir dan membuat resepsi tersebut berakhir tragis. Sedangkan untuk Fifty Shades Freed yang merupakan kisah kelanjutan percintaan Anastasia dan Christian Grey masih belum dipastikan apakah bakal tayang di indonesia atau tidak mengingat kedua film sebelumnya dilarang tayang.
![Kisah cinta Dave dan Caramel berlanjut hingga film ketiga (dok: twiter.com/londonlovefilm)](https://assets.kompasiana.com/items/album/2018/02/04/lls-5a76fb465e13734ca7294bf3.jpg?t=o&v=770)
Masih tetap mengangkat drama keluarga, ada The War with Grand Pa yang dibintangi Robert de Niro , Christopher Walken, Eugene Levy, dan Marisa Tomei. Seorang kakek yang baru ditinggal istrinya harus tinggal di rumah anaknya. Kakinya bermasalah sehingga harus tinggal di kamar cucunya, Peter. Peter yang sangat mencintai kamarnya pun berniat membuat kakeknya tak betah. Film yang disutradarai oleh Tim Hill ini bergenre drama komedi. Film ini kemungkinan rilis minggu keempat Februari.
![Drama komedi tentang persaingan kakek dan cucunya memperebutkan kamar (dok. IMDB)](https://assets.kompasiana.com/items/album/2018/02/04/the-war-5a76fb50dcad5b6918013914.jpg?t=o&v=770)
Namun praktik bisnisnya ini terendus oleh FBI. Ia pun ditangkap dan dimejahijaukan. Yang bikin menarik film yang disutradarai oleh Mark Gordon dan Amy Pascal ini bertabur bintang terkenal. Ada Jessica Chastain sebagai Molly, lainnya ada Idris Elba, Kevin Costner, dan Michael Cera. Jadwal filmnya belum diketahui.
Film-film lainnya yang tak kalah seru
Film-film lainnya ada Yo Wes Ben (22 Februari), film remaja tentang band; The Monkey King 3 (6 Februari) tentang petualangan Sun Wukong; Udah Putusin Aja(8 Februari) tentang remaja yang tidak boleh pacaran dengan ayahnya. Ada juga The Mercy (9 Februari) dari biografi Donald Crowhurst tentang kompetisi menggunakan kapal yacht yang dibintangi Rachel Weisz dan David Thewlis.Â
Juga ada film animasi Peter Rabbit dari dongeng terkenakarya Beatrix Potter. Tapi film ini belum dibintangi kepastian jadwal tayangnya di Indonesia. Juga ada Annihilation (23 Februari) tentang ekspedisi berbahaya yang diikuti ahli biologi. Film ini dibintangi Natalie Portman dan Jennifer Jason Leigh. Ada juga film horor mencekam berjudul Winchester, namun jadwal tayangnya masih belum pasti.
![Kisah petualangan kelinci nakal Peter Rabbit salah satu yang ditunggu (dok. 21cineplex)](https://assets.kompasiana.com/items/album/2018/02/04/151748273738531-300x430-5a76fb82dd0fa86a242f3692.jpg?t=o&v=770)
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI